F Hendajani
STMIK Jakarta STI&K

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGEMBANGAN MODEL GRAFIK 3 DIMENSI MONUMEN NASIONAL DAN LINGKUNGAN SEKITARNYA DENGAN TEKNOLOGI VIRTUAL REALITY BERBASIS WEB Bheta Agus Wardijono; F Hendajani; S A Sudiro; A I Ramadhani
Prosiding Semnastek PROSIDING SEMNASTEK 2015
Publisher : Universitas Muhammadiyah Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Monumen Nasional adalah merupakan tugu yang terletak di DKI Jakarta. Tugu ini merupakan simbol dari Jakarta dan merupakan monumen kebanggaan masyarakat Jakarta dan Negara Indonesia. Selain sebagai tugu, Monumen Nasional juga memiliki Museum tentang sejarah perjalanan bangsa Indonesia. Untuk memberikan informasi kepada masyarakat luas, dalam penelitian ini telah dibuat dan dikembangkan model grafik 3D dari Monumen Nasional dan lingkungan sekitarnya. Teknologi Virtual Reality dimanfaatkan untuk dapat menampilkan visualisasi dari Monumen Nasional dan lingkungan sekitarnya dalam bentuk 3D. Teknologi pemrograman terkini memungkinkan untuk menampilkan objek 3D melalui browser internet. Dalam penelitian ini digunakan Unity3D dan WebGL sehingga model virtual reality yang telah dikembangkan dapat diimplementasikan dan ditampilkan pada suatu Website. Hasil dari penelitian ini adalah adanya Web 3 dimensi dari Monumen Nasional dan lingkungan sekitarnya yang dapat ditampilkan melalui Web browser, dengan cara dibagi menjadi sejumlah scene, agar dapat ditampilkan secara real time.