Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Abdi Jurnal Publikasi

PENGENALAN GOOGLE DOCS SEBAGAI MEDIA PEMBELAJARAN PADA MADRASAH TSANAWIYAH (MTs) MATHLAUL ANWAR PAMULANG Ahmad NurSodiq; Wiwin Winarti; Oke Hariansyah
Abdi Jurnal Publikasi Vol. 1 No. 3 (2023): Januari
Publisher : Abdi Jurnal Publikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan teknologi informasi di globalisasi dan informasi saat ini, memacu perkembangan media pembelajaran semakin maju pula. Penggunaan Teknologi Informasi dan Komunikasi sebagai media pembelajaran sudah merupakan suatu tuntutan, khususnya kegiatan tugas individu atau tugas kelompok pada proses pembelajaran terutama dalam kondisi pandemic Covid 19 saat sekarang ini, teknologi sangatlah penting bagi kelancaran proses pendidikan yang berbasis daring. Penelitian ini bertujuan untuk memaparkan pelaksanaan pembelajaran daring menggunakan aplikasi google docs sebagai media pembelajaran dalam pengerjaan tugas kelompok pada siswa-siswi Madrasah Tsanawiyah (MTs) Mathlaul Anwar Pamulang sebagai upaya menekan penyebaran covid-19. Salah satu aplikasi daring yang biasa dipergunakan untuk meningkatkan kreativitas & memudahkan siswa dalam menyelesaikan tugas ialah Google Docs. Google Docs ialah platform aplikasi yang disediakan oleh Google. Platform ini memberikan kesempatan bagi siswa untuk berkolaborasi dalam tugas menulis dan bagi guru untuk meninjau, mengedit, dan memberi komentar pada tugas siswa secara real-time. Setelah dilaksanakan kegiatan PkM terlihat adanya peningkatan pengetahuan siswa mengenai pemanfaatan Google Docs yang sebelum sosialisasi sebesar 34.13% dan setelah dilakukan sosialisasi menjadi sebesar 94.38%. Sehingga dapat dikatakan tujuan dari PkM terealisasi yakni para siswa-siswi dapat mengetahui pemanfaatan Google Docs serta memahami cara pembuatan serta manfaat dalam penggunaan fitur-fitur dalam google docs.
PEMANFAATAN MICROSOFT OFFICE ON WEB UNTUK MEMBANTU PROSES PEMBELAJARAN DALAM MASA DIGITALISASI INFORMASI DI MAN 1 KOTA TANGERANG SELATAN Intan Kumalasari; Ahmad Nursodiq; Oke Hariansyah
Abdi Jurnal Publikasi Vol. 1 No. 6 (2023): Juni
Publisher : Abdi Jurnal Publikasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi (TIK) terus mengalami kemajuan demikian pesatnya. Berkesinambungan kemajuan teknologi terus berlangsung tanpa henti sepanjang sejarah manusia, hal ini telah menunjukkan bahwa terjadi proses perubahan dan perkembangan dalam inovasi teknologi digital. e-learning merupakan cara atau proses pembelajaran yang dapat dilakukan dimanapun dan kapanpun dengan memanfaatkan kemajuan teknologi digital. Salah satu aplikasi dalam bidang teknologi yang dapat menunjang proses pembelajaran adalah melalui pemanfaatan Microsoft office on web dalam rangka mempermudah proses pembelajaran. Penggunaan Microsoft office on web dalam kegiatan pembelajaran dapat memberikan kemudahan bagi para siswa baik dalam pembelajaran secara individu maupun dalam proses pembelajaran kelompok dengan pemanfaatan belajar secara berkolaborasi. Berdasarkan uraian diatas maka Pemanfaatan Microsoft Office on Web untuk Membantu Proses Pembelajaran Dalam Masa Digitalisasi Informasi di Siswa/I MAN 1 Kota Tangerang Selatan dapat menjadi sebuah solusi dalam memberikan pengetahuan baru dalam proses belajar mengajar. Oleh karena itu, pada kegiatan Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) ini bertujuan untuk memberikan pelatihan dalam pemanfaatan Microsoft Office on Web dalam Proses Pembelajaran bagi para siswa dalam proses pembelajaran sehari-hari. Target utama dari Pengabdian Kepada Masyarakat ini adalah siswa dan siswi MAN 1 Kota Tangerang Selatan, terutama bagi siswa dan siswi yang belum mengetahui kebutuhan di dalam dunia pendidikan serta pemanfaatan teknologi yang ada dalam Microsoft office on web tersebut.