Alexia Lemau
Universitas Nusa Cendana

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Kajian Awal Potensi Ekstrak Kulit Buah Lontar (Borassus Flabellifer L) sebagai Dye Alami untuk Dye Sensitized Solar Cell (Dssc) Alexia Lemau; Redi K.Pingak; Albert Z. Johannes
Magnetic: Research Journal of Physics and It’s Application Vol. 1 No. 2 (2021): Magnetic: Research Journal of Physics and It’s Application
Publisher : Program Studi Fisika - Universitas San Pedro

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.59632/magnetic.v1i2.112

Abstract

Telah dilakukan penelitian tentang kajian awal potensi ekstrak kulit buah lontar (Borassus Flabellifer L) sebagai dye alami untuk Dye Sensitized Solar Cell ( DSSC). Tujuan penelitian ini adalah menentukan nilai jangkauan serapan, koefisien serapan, nilai celah energi dan potensi ekstrak kulit lontar sebagai dye alami untuk Dye Sensitized Solar Cell (DSSC). Kulit lontar yang diambil dari Ileape, Kabupaten Lembata dikeringkan dan dihaluskan menggunakan blender, kemudian serbuk kulit lontar diekstraksi secara maserasi, setelah itu dievaporasi menggunakan evaporator. Langkah berikutnya hasil evaporasi diencerkan ulang dengan etanol sehingga dapat dikarakterisasi menggunakan spektrofotometer UV-Vis untuk mendapatkan spektrum serapan. Berdasarkan data hasil spektrum serapannya, jangkauan serapan senyawa ekstrak kulit lontar dengan konsentrasi 100 ppm, 200 ppm, 300 ppm, adalah 200 nm sampai 393 nm. Hasil analisis spektrum serapan menggunakan metode Tauc Plot memberikan nilai celah energi rata- rata sebesar 3.43 eV. Berdasarkan nilai celah energi tersebut senyawa ekstrak kulit buah lontar berpotensi untuk digunakan sebagai dye alami untuk Dye Sensitized Solar Cell ( DSSC).