Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Budaya Kerja Terhadap Produktivitas Kerja Pada Disdukcapil Kabupaten Pesisir Barat Yudi Mintaraga; Fahrizi Fahrizi; Iwan Zulfikar
JMMS - JURNAL MANAJEMEN MANDIRI SABURAI Vol 3, No 03 (2019): JMMS - Jurnal Manajemen Mandiri Saburai
Publisher : Universitas Sang Bumi Ruwa Jurai

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24967/jmms.v3i03.579

Abstract

Salah satu tugas pemerintah yang juga sekaligus hak dari warga adalah terselenggaranya pelayanan publik, perizinan merupakan wujud pelayanan publik yang sangat menonjol dalam tata pemerintahan. Objek   penelitian   ini   adalah   pegawai   di   Dinas   Kependudukan   Dan Pencatatan Sipil Kabupaten Pesisir Barat, yang beralamat di Jalan Jaya Wijaya Pekon Kampung Jawa Kecamatan Pesisir Tengah. Adapun tujuan dari penelitian ini adalah Untuk mengetahui pengaruh Budaya Kerja Terhadap Produktivitas Kerja pada Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Kabupaten Pesisir Barat. Pengumpulan data penelitian menggunakan teknik populasi penelitian dari 32 responden. Hipotesis yang di ajukan adalah Pengaruh Budaya Kerja Terhadap Produktivitas Kerja pada Dinas Kependudukan Dan Catatan Sipil Kabupaten Pesisir Barat”.Metode penelitian yang digunakan adalah analisis kuantitatif yaitu regresi linier sederhana.Dari  hasil  tabel dapat diketahui bahwa tingkat signifikansi sebesar 0.00  kurang dari 0.05 dengan nilai t hitung lebih dari t tabel yaitu 6.399 lebih dari 2.039, dengan demikian hipotesis diterima yang berarti budaya kerja berpengaruh terhadap produktivitas kerja pegawai pada Dinas Kependudukan dan Catatan Sipil Kabupaten Pesisir Barat.