Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

IMPLEMENTASI MULTIMEDIA PEMBELAJARAN BIOLOGI BERBASIS MACROMEDIA FLASH 8 UNTUK MENINGKATKAN MOTIVASI BELAJAR SISWA DI SMAN 5 BAJO SULAWESI-SELATAN Irwanto Irwanto; Endi Permata; Irwani Irwani; Marliah Marliah
Biodidaktika : Jurnal Biologi dan Pembelajarannya Vol 16, No 1 (2021)
Publisher : Universitas Sultan Ageng Tirtayasa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30870/biodidaktika.v16i1.10738

Abstract

Penelitian tindakan kelas bertujuan untuk mengetahui peningkatan motivasi belajar siswa menggunakan multimedia pembelajaran biologi berbasis Macromedia Flash 8 pada pokok bahasan sistem reproduksi manusia. Subyek penelitian ini adalah siswa-siswi kelas 2IPA 1 semester 1Tahun Pelajaran 2018/2019, dengan jumlah 36 siswa, yang terdiri dari 26 siswa perempuan dan 10siswa laki-laki. Pengumpulan data dalam penelitian ini dilakukan dengan metode observasi, angketdan dokumentasi. Hasil penelitian menunjukan bahwa dengan implementasi multimedia pembelajaran biologi berbasis Macromedia Flash 8 sebagai media pembelajaran dapat meningkatkan motivasi belajar siswa. Hal ini ditandai dengan meningkatnya nilai rata-rata persentase motivasi belajar siswa pada setiap siklus. Sebelum pemanfaatan media pembelajaran biologi berbasis Macromedia Flash 8 persentase motivasi belajar siswa 50,21%. Setelah memanfaatkan media pembelajaran biologi berbasis Macromedia Flash 8 pada siklus I meningkat menjadi 71,26% dan pada siklus II meningkat menjadi 89,23%. Jadi media pembelajaran biologi berbasis Macromedia Flash 8 dapat digunakan sebagai salah satu alat bantu dalam proses pembelajaran guna meningkatkan motivasi belajar siswa. Sebaiknya guru dalam melaksanakan proses pembelajaran biologi menggunakan metode dan media pembelajaran yang variatif serta disesuaikan dengan kondisi siswa maupun materi yang diajarkan, sehingga siswa menjadi tertarik sehingga dapat meningkatkan motivasi belajar biologi.