This Author published in this journals
All Journal Jurnal Agribis
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

RESPONS PETANI TERHADAP TEKNOLOGI LARIKAN GOGO (LARGO) DI KABUPATEN BENGKULU TENGAH ahmad damiri; Andi Ishak; Linda Harta; Shannora Yuliasari; Herlena Bidi Astuti; Emlan Fauzi
Jurnal AGRIBIS Vol. 13 No. 2 (2020): Jurnal Agribis
Publisher : Program Studi Agribisnis Faperta Universitas Muhammadiyah Bengkulu

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (327.016 KB) | DOI: 10.36085/agribis.v13i2, Juli.870

Abstract

Teknologi larikan gogo (LARGO) adalah salah satu teknologi yang dihasilkan Badan Litbang Pertanian untuk intensifikasi padi di lahan kering. Teknologi tersebut perlu didiseminasikan kepada petani pada daerah sentra produksi padi gogo. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui respons petani terhadap komponen teknologi LARGO. Penelitian dilaksanakan pada bulan November 2019 melalui survei terhadap 10 orang petani pada saat sosialisasi teknologi LARGO kepada petani dan penyuluh di Kabupaten Bengkulu Tengah. Data dikumpulkan dengan metode before-after untuk menilai respons terhadap 14 komponen teknologi LARGO sejak dari pengolahan tanah, penggunaan benih, pemupukan, pengendalian OPT, penggunaan ZPT, dan umur panen. Data dianalisis secara deskriptif menggunakan kelas interval dan statistik dengan Uji Wilcoxon. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode sosialisasi efektif meningkatkan respons petani terhadap seluruh komponen teknologi LARGO menjadi baik. Terdapat tujuh komponen teknologi LARGO yang meningkat secara signifikan yaitu: (1) perlakuan benih, (2) pemupukan II, (3) pemupukan III, (4) aplikasi fungisida pada 80 hst, (5) penggunaan ZPT pada 83 hst, (6) aplikasi insektisida pada 86 hst, dan (7) umur panen 119 hst Kata kunci: LARGO, komponen teknologi, respons, petani.