Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

Pemberdayaan Masyarakat Melalui Pelatihan dan Pendampingan Pengelolaan Perpustakaan pada Yayasan Tunas Mulia di TPA Bantar Gebang Bekasi Kristiana Widiawati; Selfiana Selfiana
Jurnal Karya untuk Masyarakat Vol 1, No 2 (2020): Jurnal Karya untuk Masyarakat
Publisher : STIKS Tarakanita

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (808.432 KB) | DOI: 10.36914/jkum.v1i2.401

Abstract

Pemberdayaan masyarakat di YTM adalah wujud pengabdian kepada masyarakat dalam membantu memberikan solusi atas permasalahan yang dihadapi sekolah alam yang di kelola oleh YTM. Kegiatan pemberdayaan bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan masyarakat di YTM agar dalam pengelolaan perpustakaan sekolah alam menjadi optimal dan lebih baik. Perpustakaan sebagai jendela ilmu dan pengetahun harus dikelola secara profesional. Metode untuk kegiatan pemberdayaan masyarakat diawali dengan observasi, selanjutnya melakukan perencanaan atau penjadwalan serta implementasi pelaksanaan kegiatan melalui pelatihan dan pendampingan pengelolaan perpustakaan. Pelatihan yang diberikan memberikan dampak yang positif bagi peserta pelatihan dan pengelola YTM. Mitra atau peserta pelatihan mendapatkan ilmu, pengetahuan atau wawasan serta keterampilan pengelolaan perpustakaan. Pelatihan diikuti oleh masyarakat yang berada di lingkungan YTM. Peserta pelatihan mengikuti serangkaian kegiatan dengan penuh antusias dan semangat yang luar biasa.
Pelatihan Luring Surat Menyurat Guru dan Tenaga Kependidikan Anak Usia Dini Kecamatan Mustika Jaya Selfiana Selfiana; Adrianus Trigunadi; Kristiana Widiawati
Jurnal Karya untuk Masyarakat Vol 3, No 1 (2022): Jurnal Karya untuk Masyarakat
Publisher : STIKS Tarakanita

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (707.401 KB) | DOI: 10.36914/jkum.v3i1.674

Abstract

Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat berbentuk pelatihan luring surat menyurat pendidik dan tenaga pendidik anak usia dini Kecamatan Mustika Jaya bertujuan untuk menambah pengetahuan dan ketrampilan membuat konsep surat sesuai dengan kaidah korespondensi bahasa Indonesia. Metode pelaksanaan kegiatan yang dilakukan menggunakan metode pelatihan tatap muka dan dilaksanakan di Universitas Bina Inani. Untuk menemukan permasalahan dan kebutuhan mitra, tim melakukan wawancara dengan pengurus HIMPAUDI Kecamatan Mustika Jaya, analisa surat -surat yang dikeluarkan. Berdasarkan hasil wawancara dan analisa, ditemukan bahwa anggota HIMPAUDI lemah dalam membuat konsep sebuah surat. Tim melakukan koordinasi, menyusun rencana pelatihan, materi, jadwal dan angket kepuasan mitra. Hasil kegiatan menunjukkan bahwa 66,67% peserta memberikan respon baik terhadap materi yang disampaikan dan 70% peserta merasa ada keterkaitan antara materi dengan praktik yang dapat diserap. Peserta mengajukan saran agar dapat diselenggarakan kembali pelatihan lanjutan, khusus untuk sesi berlatih agar peserta semakin trampil dalam menyusun kalimat efektif, penggunaan huruf kapital, penggunaan ejaan dan tanda baca.
IMPLEMENTASI PELAYANAN PRIMA RESEPSIONIS PADA PT CITRA HEAVY INDUSTRIES Kristiana Widiawati; Nurul Eka Santoso
Jurnal Serasi Vol 19, No 1 (2021)
Publisher : Akademi Sekretari Budi Luhur

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Pelayanan merupakan suatu kegiatan yang dilakukan secara rutin dan memiliki peran penting bagi sebuah organisasi atau perusahaan. Pelayanan dibutuhkan untuk menjalankan suatu aktivitas guna menghasilkan sebuah jasa dalam suatu kegiatan perusahaan baik itu bidang jasa, konstruksi, industri atau manufaktur. Pelayanan bukan hanya diberikan untuk pihak eksternal saja melainkan pihak internal dalam sebuah perusahaan atau instansi. Oleh karena itu pelayanan harus dijalankan dengan sebaik-baiknya, demi tercapainya sebuah tujuan dan reputasi bagi perusahaan. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui implementasi pelayanan prima Resepsionis di PT Citramas Heavy Industries. Metode yang dilakukan dengna melakukan observasi dan interview secara langsung dengan Bagian HR & GA yang bertanggng jawab langsung dengan Resepsionist. Analisa yang digunakan adalah deskriptif secara kualitatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa implementasi pelayanan prima yang dilakukan oleh Resepsionis di PT Citramas Heavy Industries yaitu berdasarkan tugas-tugas resepsionis diantaranya dalam menangani telepon, menangani tamu, menerima dan membalas e-mail, menangani surat masuk, menangani surat keluar, mendistribusikan dokumen serta menangani permintaan alat tulis kantor.
Pelatihan Character Building sebagai Upaya Menumbuhkan Jiwa Kepemimpinan Siswa/i di SMK Tinta Emas Indonesia (YATINDO) Kota Bekasi Kristiana Widiawati; Shalahuddin Shalahuddin; Handrean Manurung; Ari Jonathan
Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara Vol. 4 No. 4 (2023): Jurnal Pengabdian kepada Masyarakat Nusantara (JPkMN)
Publisher : Sistem Informasi dan Teknologi (Sisfokomtek)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.55338/jpkmn.v4i4.2390

Abstract

Krisis kepemimpinan merupakan masalah serius yang dihadapi Indonesia saat ini termasuk oleh siswa/i. Dimana pelajar indonesia tidak memiliki kemampuan untuk memimpin diri mereka sendiri, langkah pertama untuk membangkitkan kualitas kepemimpinan melalui Character Building. Ada banyak siswa, yang terlibat dalam tawuran, rendah empati dan rendah rasa hormat kepada orang lain. Tujuan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu memberikan pelatihan character building sebagai upaya menumbuhkan jiwa kepemimpinan siswa/i pada SMK Tinta Emas Indonesia (Yatindo). Metode yang digunakan dalam menerapkan “Character Building” adalah: observasi, konsultasi, sosialisasi, pembentukan karakter intensif mingguan, evaluasi, dan melanjutkan program. Output dari program ini adalah meningkatkan kualitas kepemimpinan siswa/i dan membangun kepribadian yang lebih baik. Hasil angket menunjukan bahwa secara keseluruhan peserta menyatakan sangat puas dengan hasil 51%, yang menyatakan puas sebanyak 39 pesen dan cukup puas 10%.