Heri Wijaya
Unknown Affiliation

Published : 2 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Jurnal Akuakultur Sungai dan Danau

Pengaruh Logam Berat Kadmium (Cd) Terhadap Ekspresi GEN cGnRH-II Pada Ikan Nilem (Osteochilus hasselti C.V) Jantan Norman Arie Prayogo; Asrul Siregar; Heri Wijaya; Purnama Sukardi; Ren Fitriadi
Jurnal Akuakultur Sungai dan Danau Vol 8, No 2 (2023): Oktober
Publisher : Universitas Batangahari Jambi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33087/akuakultur.v8i2.168

Abstract

Logam berat kadmium di perairan pada umumnya mempunyai sifat toksik dan berbahaya bagi organisme hidup, walaupun beberapa diantaranya diperlukan dalam jumlah kecil. Cd merupakan logam berat yang sangat berbahaya karena tidak dapat dihancurkan (non-degradable) oleh organisme hidup dan dapat terakumulasi ke tubuh organisme melalui rantai makanan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui pengaruh Cd pada reproduksi ikan nilem (Osteochilus hasselti C.V) jantan. Prosedurnya hewan uji disimpan di empat bak fiber yang mengandung Cd dengan kadar (0 mg/L [kontrol]; 2 mg/L [rendah]; 4 mg/L [sedang]; 6 mg/L [tinggi]) selama 4 minggu. Dampak dari Cd terhadap reproduksi ikan nilem dievaluasi dengan tingkat ekspresi gen cGnRH-II. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pengaruh perlakuan kadmium selama 4 minggu terhadap nilai ekspresi gen cGnRH-II memiliki kisaran rata-rata antara 0,0036 - 0,3470. Pengaruh perlakuan selama minggu ke-2 dan ke-4 tidak memberikan pengaruh yang signifikan (P>0,05) dalam menurunkan nilai ekspresi gen cGnRH-II pada ikan nilem jantan, seiring dengan meningkatnya konsentrasi kadmium serta lamanya waktu pemaparan.