Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PELATIHAN WAWANCARA VIRTUAL: MEMBEKALI CALON PERAWAT SIAP KERJA KE LUAR NEGERI Dina Rafidiyah; Yansyah Yansyah; Hafizhatu Nadia; Nur Ramadani
Prosiding Seminar Nasional Program Pengabdian Masyarakat 2020: 5. Kreatifitas Pendidikan dan Pembelajaran di Sekolah dan Perguruan Tinggi
Publisher : Universitas Muhammadiyah Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (783.88 KB) | DOI: 10.18196/ppm.35.69

Abstract

Peluang perawat bekerja ke luar negeri terbuka lebar, tetapi sayang terganjal oleh berbagai kendala salah satunya kesiapan dan keterampilan wawancara kerja dalam bahasa asing. Keterampilan ini sering kali terabaikan dalam kurikulum keperawatan mengingat banyaknya materi lain yang harus diberikan kepada mahasiswa. Artikel ini mendeskripsikan hasil pengabdian masyarakat kerja sama antara Universitas Muhammadiyah Banjarmasin dan Universitas Sari Mulia dalam menyiapkan mahasiswa keperawatan untuk bekerja ke luar negeri. Program pengabdian ini berupa kegiatan esktrakurikuler di luar jam perkuliahan dalam bentuk pelatihan virtual secara intensif yang berlangsung selama dua minggu. Sebanyak empat puluh mahasiswa prodi S-1 Keperawatan mengikuti program ini. Materi yang diberikan berupa teknik mencari lowongan kerja, persiapan wawancara, hingga praktik wawancara. Sekitar 70% dari peserta berhasil menuntaskan program ini dengan baik. Para peserta tersebut telah dibekali dengan berbagai tip serta mendapat masukan perbaikan untuk draft transkip wawancara yang telah mereka susun sendiri. Berdasarkan hasil angket, peserta merasa kegiatan ini sangat bermanfaat bagi mereka. Kegiatan ini diharapkan bisa memberikan implikasi berupa peningkatan kepercayaan diri para calon perawat tersebut ketika suatu saat mereka mau melamar pekerjaan ke luar negeri.