Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HASIL BELAJAR KOGNITIF DAN KETERAMPILAN PROSES SAINS SISWA DENGAN PENERAPAN PENDEKATAN JELAJAH ALAM SEKITAR (JAS) PADA MATERI PENCEMARAN LINGKUNGAN DI SMA BUDI MULIA KOTA BOGOR Rifana Desi Rosalia; Fajar Adinugraha; Marina Silalahi
Bioed : Jurnal Pendidikan Biologi Vol 9, No 2 (2021): BIOED : Jurnal Pendidikan Biologi
Publisher : Universitas Galuh

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (347.477 KB) | DOI: 10.25157/jpb.v9i2.6282

Abstract

Tujuan penulisan artikel ini adalah untuk menganalisis hasil belajar kognitif siswa dan skor Keterampilan Proses Sains (KPS) siswa pada materi pencemaran lingkungan sebelum dan sesudah penerapan Pendekatan Jelajah Alam Sekitar. Metode penelitian menggunakan metode pre-eksperimental design dengan one group pre-test post-test. Penelitian dilaksanakan pada semester genap tahun ajaran 2020/2021 di bulan Maret sampai Juni 2021. Populasi penelitian ini yaitu siswa kelas X MIPA SMA Budi Mulia Bogor dengan kelas penelitian X MIPA 2 dan X MIPA 3. Teknik analisis data dengan statistik desktiptif. Rerata nilai hasil belajar kognitif kelompok pre-test, yaitu 72.38 dan kelompok post-test, yaitu 86.25 dengan sekitar 13. 87 poin. Rerata skor KPS sebelum dan sesudah penerapan JAS secara berturut-turut adalah 108.06 dan 110.29 dengan peningkatan skor sebanyak 2.23 poin. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan rerata yang signifikan antara rerata nilai hasil belajar kognitif pre-test dan post-test menggunakan pendekatan JAS di mana melaui Uji Wilcoxon ditunjukkan Whitung = 58,8 < Wtabel = 772, sehingga Ho ditolak dan H1 diterima. Selanjutnya, tidak terdapat perbedaan yang signifikan antara rerata skor KPS sebelum dan sesudah penerapan pendekatan JAS pada materi pencemaran lingkungan. Hal ini dibuktikan dengan Uji Wilcoxon yang menunjukkan Whitung = 812 > Wtabel = 772, sehingga Ho diterima dan H1 ditolak.Kata kunci, Hasil Belajar Kognitif, Jelajah Alam Sekitar, Keterampilan Proses Sains, Pencemaran Lingkungan