Sri Winaryati
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Strategi Kepala Sekolah Dalam Peningkatan Profesionalisme Guru (Studi Pada Smp Negeri 21 Kota Malang) Dyah Sawitri; Andarwati Andarwati; Sri Winaryati
Jurnal Manajemen dan Bisnis Indonesia Vol 1 No 2 (2014): Jurnal Manajemen Bisnis Indonesia - Edisi Februari 2014
Publisher : Forum Manajemen Indonesia (FMI)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31843/jmbi.v1i2.16

Abstract

Fokus penelitian ini adalah: Peran kepala sekolah SMPN 21 Kota Malang dalam meningkatkan profesionalisme guru; Faktor-faktor yang menjadi pendukung dan kendala dalam peningkatan profesionalisme guru di SMPN 21 Kota Malang; Strategi kepala sekolah SMPN 21 Kota Malang menangani kendala dalam peningkatan profesionalisme guru. Metode penelitian ini menggunakan rancangan kualitatif dengan metode pengambilan data melalui wawancara, observasi dan dokumentasi kepada informan. Temuan penelitian terkait dengan fokus penelitian: Kepala sekolah dalam meningkatkan pofesionalisme guru SMPN 21 Kota Malang. Pertama, dengan mengoptimalkan fungsi kepala sekolah sebagai pemimpin, pendidik, supervisor, pencipta iklim sekolah dan wirausahawan. Kedua, Faktor kendala dalam peningkatan profesionalime guru antara lain: masih adanya tenaga pendidik yang merangkap tugas, rendahnya semangat tenaga pendidik dalam meningkatkan kompetensinya, menumpuknya beban tugas yang diberikan kepada tenaga pendidik dan sarana prasarana pendukung proses kegiatan belajar mengajar yang belum memadai. Sedangkan faktor pendukung meliputi: dukungan Dinas Pendidikan Kota Malang dalam hal penciptaan sekolah unggulan, kondisi sosial dan ekonomi masyarakat sekitar sekolah dan partisipasi Komite Sekolah yang maksimal. Ketiga, kepala sekolah memberikan pembinaan kedisiplinan, memberikan penghargaan (reward), memberikan motivasi baik secara intrinsik maupun ekstrinsik, memberikan persepsi yang baik terhadap prestasi kerja para tenaga pendidik. Kata kunci: Strategi, kepala sekolah, profesionalisme guru.