Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Aksara: Jurnal Ilmu Pendidikan Nonformal

Analisis Tindak Tutur Lokusi Ilokusi dan Perlokusi Pada Tayangan Youtube Kick Andy Edisi Januari 2022 Sebagai Bahan Pembelajaran di SMA Meliyawati Meliyawati; Saraswati Saraswati; Dewi Anisa
Aksara: Jurnal Ilmu Pendidikan Nonformal Vol 9, No 1 (2023): January 2023
Publisher : Magister Pendidikan Nonformal Pascasarjana Universitas Negeri Gorontalo

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.37905/aksara.9.1.137-152.2023

Abstract

Penelitan ini bertujuan untuk mendeskripsikan bentuk tindak tutur lokusi, ilokusi dan perlokusi pada tayangan youtube Kick Andy edisi Januari 2022 sebagai bahan pembelajaran di SMA. Metode penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode deskriptif kualitatif. Sumber data yang digunakan pada penelitian ini adalah tayangan youtube Kick Andy. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik simak bebas libat cakap dan teknik catat. Adapun teknik analisis data pada penelitian ini menggunakan teknik analisis deskriptif. Berdasarkan hasil analisis dan pembahasan, pada video 1-4 ditemukan bentuk-bentuk tindak tutur diantaranya yaitu tindak tutur lokusi ditemukan sebanyak 144 data, meliputi lokusi kalimat berita 4 data, kalimat perintah 14 data, dan kalimat tanya 126 data. Ditemukan 144 bentuk tindak tutur ilokusi, meliputi ilokusi asertif 126 data, direktif 9 data, komisif 3 data, ekspresif 5 data, dan deklaratif 1 data. Ditemukan 15 bentuk tindak tutur perlokusi meliputi perlokusi efek senang 11 data, dan efek bersedih 4 data. Dari analisis tersebut dapat ditarik kesimpulan bahwa pada penelitian ini lokusi kalimat tanya dan ilokusi asertif lebih banyak ditemukan yaitu lokusi tanya berjumlah 126 data dan ilokusi asertif sebanyak 126 data karena konteks yang terdapat pada tayangan Kick Andy adalah konteks gelar wicara berupa perbincangan atau diskusi. Selanjutnya, hasil dari analisis ini diimplementasikan sebagai bahan ajar teks eksposisi yng ada di kelas X SMA sesuai dengan KI dan KD pada silabus pembelajaran kurikulum 2013.