Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Journal of Community Service and Engagement

Pelatihan Digital Marketing dan Social Media Marketing Terhadap Pelaku UMKM di Tangerang Dewiana Novitasari; Erni Taruli Pebrina; Didi Sutardi; Yunianto Agung Nugroho; Firdaus Putra
Journal of Community Service and Engagement Vol. 2 No. 2 (2022): April 2022
Publisher : CV. AGUSPATI RESEARCH INSTITUTA

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.9999/jocosae.v2i2.39

Abstract

Pelatihan yang bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan pelaku UKM terhadap penggunaan Digital Marketing dan Social Media Marketing ini dilakukan secara daring atau onlive via zoom pada 09 Januari 2022 . Pelatihan ini disampaikan oleh 2 pemateri dengan peserta sebanyak 65 pengelola UKM yang menghasilkan produk makanan kemasan ringan di Tangerang. Pelatihan diawali dengan penyajian pre-test yang diberikan pemateri untuk mengetahui kemampuan peserta sebelum mengikuti pelatihan dalam hal pemahaman terhadap digital Marketing dan Social Media Marketing. Pre test berjumlah 16 soal terkait dengan Digital Marketing dan Social Media Marketing. Pelaksanaan kegiatan pelatihan Digital Marketing dan Social Media Marketing sebagai aktivitas PKM dengan tujuan meningkatkan pengetahuan Digital Marketing dan Social Media Marketing dapat berjalan dengan lancar. Semangat dan antusias peserta terlihat dari tanya jawab dan diskusi selama pelatihan. Materi pelatihan disampaikan dengan baik, lugas dan mudah dipahami peserta dan dapat diterima dengan baik, dukungan dari manajemen pun sudah cukup baik untuk mendukung tujuan dari pelatihan ini. Beberapa kendala atau hambatan seperti keterbatasan waktu penyampaian pelatihan sehingga hasilnya belum optimal. Sebagai indikator perubahan kemampuan peserta dalam memahami Digital Marketing dan Social Media Marketing , sebelum pelatihan hasil pre test peserta rata-rata 40 % dan setelah pelatihan hasil post test peserta rata-rata 70%, ada peningkatan 30%.