Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Cendikia

PERANCANGAN JARINGAN VOIP BERBASIS OPEN SOURCE DENGAN DNS PADA MIKROTIK Zaenal Mutaqin Subekti; Rizky Kurniawan
Jurnal Cendikia Vol 17 No 1 April (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (186.387 KB)

Abstract

Perkembangan teknologi telekomunikasi saat ini mengarah pada teknologi yang berbasis Internet Protocol, Voice Over Internet Protocol (VoIP) merupakan salah satu teknologi telekomunikasi yang mampu melewatkan layanan suara ke dalam jaringan Internet Protocol sehingga mampu melakukan hubungan telekomunikasi antar pengguna yang terhubung dalam jaringan Voip dengan menggunakan Trixbox sebagai server dan softphone Zoiper sebagai Client. Tujuan dari penelitian ini adalah membangun server VoIP dengan mengubah Ip Address menjadi Domain dan melakukan panggilan antar Client.
PERANCANGAN INFRASTRUKTUR WEB SERVER DAN DATABASE MENGGUNAKAN METODE REPLICATION MIRROR DAN FAILOVER CLUSTERING Zaenal Mutaqin Subekti; Subandri Subandri; Galih Rakasiwi
Jurnal Cendikia Vol 18 No 1 (2019)
Publisher : LPPM AMIK Dian Cipta Cendikia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (1628.807 KB)

Abstract

Data dan informasi merupakan suatu hal yang sangat penting. Suatu sistem yang digunakan oleh setiap instansi bergantung pada informasi dan aplikasi yang memproses data informasi tersebut. Salah satu kebutuhan manusia yang paling dasar adalah Informasi. Teknologi informasi dalam konteks teknis dapat diartikan sebagai sekumpulan infrastruktur untuk mendukung pengelolaan informasi yang meliputi proses mengumpulkan, menyimpan, mengambil, menyebarkan dan menggunakan kembali informasi. High Availability Server merupakan salah satu metode failover clustering teknologi ini digunakan untuk mengantisipasi kegagalan atau kerusakan hardware pada komputer server yang dapat mengganggu request dari client. Masalah yang muncul bisa disebabkan karena server utama mati dan tidak ada server backup yang menggantikan kerja dari server utama yang mati sehingga sehingga proses request terganggu. Salah satu solusi untuk mengatasi masalah tersebut dengan merancang failover clustering dan replication mirror.