Nur Fathimah Khobariah
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Sistem Monitoring Suhu dan Kelembapan Ruang Server Berbasis Wemos D1 Nur Fathimah Khobariah; Perera Dwi Sahara Hermawan; Rini Suwartika Kusumadiarti
JIPI (Jurnal Ilmiah Penelitian dan Pembelajaran Informatika) Vol 7, No 1 (2022)
Publisher : STKIP PGRI Tulungagung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29100/jipi.v7i1.2134

Abstract

Ruang Server memiliki peran yang sangat penting dalam sebuah instansi maupun lembaga yang menggunakan teknologi informasi komunikasi sebagai pusat kegiatan sehari-harinya, server itu sendiri tidak mungkin dimatikan karena apabila ada yang memerlukan data, maka server tersebut harus selalu beroperasi. Akan tetapi server yang beroperasi secara terus menerus pasti akan mengalami kenaikan suhu yang akan menyebabkan server tersebut overheat, maka dari itu, alat yang dapat memonitoring kondisi ruang server sangat diperlukan. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk membangun sebuah alat yang dapat memantau kondisi suhu dan kelembapan pada ruang server secara otomatis dan dapat diakses dimanapun sehingga pengguna tidak harus memasuki ruang server jika ingin memeriksa kondisi suhu dan kelembapan. Jenis metode penelitian yang digunakan adalah metode deskriptif kualitatif dengan metode pengembangan perangkat lunak menggunakan metode waterfall. Alat ini menggunakan mikrokontroller Wemos D1 sebagai pemproses utama dengan menggunakan Sensor DHT22 sebagai pendeteksi suhu dan kelembapan dengan output LCD untuk menampilkan data, buzzer sebagai alarm dan website yang dapat menampilkan data suhu dan kelembapan dalam bentuk grafik dan tabel log yang sebelumnya telah disimpan melalui database, secara online dan realtime dengan penerapan Internet of Things sehingga website dapat diakses kapanpun dan dimanapun.