Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

IMPLIKASI RASIO KEUANGAN TERHADAP FINANCIAL DISTRESS PADA PERUSAHAAN SUBSEKTOR TELEKOMUNIKASI Justika Dwi Cahyani; Novi Permata Indah
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 5 No 2 (2021): Edisi Mei - Agustus 2021
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (74.74 KB) | DOI: 10.31955/mea.v5i2.1343

Abstract

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk menguji pengaruh dari rasio keuangan terhadap financial distress. dalam peneitian ini menggunakan beberapa rasio keuangan sebagai variabel bebas empat diantaranya yaitu: rasio profitabilitas (ROA), rasio likuiditas ( CR), rasio aktivitas (TATO) dan rasio leverage (DER). Sedangkan financial distress yang diproksikan dengan z-score sebagai variabel terikat. Penelitian ini menggunakan metode deskriptif kuantitatif. Teknik sampling yang digunkan yaitu purposive sampling, jumlah sampel dalam penelitian sebanyak 40 data dari 4 perusahaan subsector telekomunikasi yang terdaftar di BEI periode 2011-2020. Data yang digunakan merupakan data sekunder dengan teknik analisi yang digunakan yaitu statistic descriptive, uji asumsi klasik dan analisis regresi linier berganda dengan spss versi 25. Hasil penilitian ini menujukkan secara parsial rasio profitabilitas yang diukur dengan return on asset dan rasio leverage yang diukur dengan Debt to equity ratio berpengaruh positif dan signifikan. Rasio likuiditas yang diukur dengan current ratio dan rasio aktivitas yang dikur dengan total asset turnover memiliki pengaruh negative dan signifikan terhadap financial distress. dari ROA, CR, TATO dan DER memiliki pengaruh secara simultan terhadap financial distress. dari hasil adjusted r-square pengaruh rasio profitabilitas, likuiditas, aktivitas dan leverage memberikan kontribusi terhadap financial distress sebesar 95.6%
PENGARUH BRAND IMAGE DAN KUALITAS PRODUK TERHADAP MINAT BELI PRODUK J.CO DONUTS & COFFEE DI RESINDA PARK MALL KARAWANG PADA MASA PANDEMI COVID-19 Finsa Ihsan Anshori; Novian Ekawaty; Justika Dwi Cahyani
Jurnal Ilmiah MEA (Manajemen, Ekonomi, & Akuntansi) Vol 5 No 2 (2021): Edisi Mei - Agustus 2021
Publisher : LPPM STIE Muhammadiah Bandung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (74.748 KB) | DOI: 10.31955/mea.v5i2.1397

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh brand image dan kualitas produk terhadap minat beli pada produk J.CO Donuts & Coffee di Resinda Park Mall Karawang. Variabel bebas pada penelitian ini yaitu brand image dan kualitas produk sedangkan minat beli sebagai variabel terikat. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif. Teknik sampling yang digunakan yaitu simple random sampling dengan responden sejumlah 384 orang, teknik analisis data penelitian ini menggunakan analisis jalur. Hasil dari penelitian ini diketahui bahwa variabel Brand Image (X1) berpengaruh terhadap variabel Minat Beli (Y) sebesar 13,7% sedangkan variabel Kualitas Produk (X2) berpengaruh terhadap variabel Minat Beli (Y) sebesar 36,3%. Kemudian secara parsial variabel X1 yaitu brand image dan X2 yaitu kualitas produk berpengaruh terhadap minat beli. secara simultan variabel X1 dan X2 berpengaruh kuat terhadap minat beli dengan nilai koefisien determinasi sebesar 53.3%.