Niken - Kristalia
Universitas Sriwijaya

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PELATIHAN DAN MANAJEMEN PERUBAHAN TERHADAP IMPLEMENTASI ENTERPRISE RESOURCES PLANNING (ERP) DI PT SEMEN BATURAJA PERSERO TBK Niken - Kristalia; Badia Perizade; Yuliani Yuliani; Agustina Hanafi
Jurnal Ecodemica : Jurnal Ekonomi Manajemen dan Bisnis Vol 3, No 2 (2019): Jurnal Ecodemica: Jurnal Ekonomi, Manajemen dan Bisnis
Publisher : LPPM Universitas BSI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (776.068 KB) | DOI: 10.31294/jeco.v3i2.6218

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh pelatihan dan manajemen perubahan terhadap implementasi Entreprise Resources Planning (ERP). Jumlah populasi adalah 318 orang pengguna ERP di PT Semen Baturaja (Persero) Tbk. Penelitian ini menggunakan Metode Slovin sebagai teknik sampling sehingga pengisian kuesioner didistribusikan kepada 154 responden. Teknik analisis data yang digunakan adalah regresi linear berganda. Temuan penelitian menunjukkan bahwa pelatihan berpengaruh positif dan signifikan terhadap implementasi ERP. Manajemen perubahan juga memiliki pengaruh positif dan signifikan terhadap implementasi ERP. Saran dari penelitian ini adalah PT Semen Baturaja perlu memperhatikan dimensi peserta untuk dapat meningkatkan semangat peserta dalam mengikuti pelatihan dan meningkatkan keinginan peserta dalam memahami ERP. PT Semen Baturaja (Persero) Tbk perlu melakukan suatu evaluasi hasil yang didapat dalam pelatihan, dengan memperhitungkan tingkat reaksi peserta, tingkat belajar, tingkat tingkah laku kerja, tingkat organisasi dan nilai akhir. Saran berikutnya adalalah PT Semen Baturaja (Persero) Tbk hendaknya mempraktikkan Model ADKAR untuk digunakan langsung sebagai metode manajemen perubahan. ADKAR akan memudahkan dalam melakukan pengukuran performa untuk menentukan langkah yang tepat dalam praktik manajemen perubahan dan karyawan sebagai user dapat mempertahankan dan meningkatkan perubahan yang selama ini telah dijalankan. Keyword : Pelatihan, Manajemen Perubahan, Implementasi Enterprise Resources Planning; Regresi berganda