Nursyamsi Nursyamsi
Universitas Islam Negeri Imam Bonjol Padang

Published : 4 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 4 Documents
Search

HAKIKAT KARIER Nursyamsi Nursyamsi
Jurnal Al-Taujih : Bingkai Bimbingan dan Konseling Islami Vol 3, No 1 (2017): Januari-Juni 2017
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/atj.v3i1.537

Abstract

Karir dalam kehidupan manusia merupakan suatu pola hidup seseorang yang dipelajari dan ditekuni secara terarah dan bertujuan terhadap pekerjaan seseorang dalam kehidupannya. Untuk itu bagaimana seharusnya individu memahami kemampuan yang dimilikinya untuk memiliki pekerjaan sesuai dengan apa yang diharapkan untuk mendapakan dan mengembangkan karier masa depannya, dengan demikian seharusnya individu harus memahami apa sebenarnya karir tersebut dalam hidup, dan bagaimana cara dia mempersiapkan dirinya untuk memasuki dunia kerja tersebut. Ada beberapa ketentuan yang harus dipahami oleh individu dalam dunia kerja antara lain: makna dari karir, faktor yang mempengaruhinya, kesiapan individu dalam mengembangkan karirnya. Keputusan hidup dalam menjalankan karier dan mengembangkannya. Dalam konseling karier, konselor mengarahkan konseli pada beberapa strategi dalam membantu konseli menentukan kecocokan pilihan pekerjaan sesuai kemampuan diri, kelemahan diri, lingkungan pekerjaan,dan pengambilan keputusan berdasarkan pertimbangan yang jelas dan rasional oleh konseli. Karena pekerjaan tidak hanya penghasilan ekonomi, tetapi pekerjaan adalah jalan hidup yang harus ditekuni.
PERILAKU AGRESIF REMAJA DAN IMPLIKASINYA TERHADAP LAYANAN BIMBINGAN DAN KONSELING DI SMP NEGERI 5 KOTA SOLOK Silvia Febriantika; Nursyamsi Nursyamsi; Awida Awida
Jurnal Al-Taujih : Bingkai Bimbingan dan Konseling Islami Vol 6, No 1 (2020): Januari-Juni 2020
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/atj.v6i1.1754

Abstract

Telah dilakukan penelitian untuk mendeskripsikan atau menggambarkan macammacam perilaku agresif, faktor penyebab perilaku agresif dan bagaimana implikasinya terhadap layanan bimbingan dan konseling di SMP N 5 Kota Solok. Penelitian ini mengunakan metode penelitian kualitatif. Penelitian ini berjenis deskriptif kualitatif dengan pendekatan studi kasus.Teknik pengumpulan data penelitian menggunakan metode observasi, wawancara, dan studi dokumentasi. Data penelitian diolah dan dianalisa dengan mengunakan teknik analisa deskriptif kualitatif. Keabsahan data penelitian diuji dengan Teknik pemeriksaan derajat kepercayaan (Credibility), Teknik pemeriksaan keteralihan dengan cara uraian rinci, Teknik pemeriksaan kebergantungan (auditing), dan Teknik pemeriksaan kepastian. Berdasarkan hasil penelitian ditemukan ada beberapa macam perilaku agresif yang dilakukan oleh peserta didik yaitu perilaku agresif fisik aktif langsung, agresif aktif tidak langsung, dan agresif verbal aktif langsung. Perilaku agresif fisik aktif langsung seperti memukul teman, menonjok, mendorong kepala teman, dan mencubit. Agresif verbal aktif langssung seperti menghina, mengolok-olok, menertawakan, dan melontarkan kata-kata kasar. Peserta didik berperilaku agresif disebabkan oleh dua faktor yaitu faktor lingkungan dan faktor sosial. Faktor lingkungan berasal dari pengaruh lingkungan keluarga dan lingkungan sekolah. Sedangkan faktor sosial disebabkan faktor frustasi karena tidak tercapainya suatu keinginan yang dikehendaki serta dari pembelajaran model kekerasan dimedia dan kekerasan yang dilakukan dilingkungan keluarga. Layanan yang diberikan terhadap peserta didik yang berperilaku agresif adalah layanan konseling individual dan layanan informasi.
FAKTOR-FAKTOR PENGHALANG DALAM MEMILIH KARIR PADA SISWA SMA DI TAIWAN Nursyamsi Nursyamsi
Jurnal Al-Taujih : Bingkai Bimbingan dan Konseling Islami Vol 4, No 1 (2018): Januari-Juni 2018
Publisher : Fakultas Tarbiyah dan Keguruan UIN Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/atj.v4i1.507

Abstract

Tulisan ini dikembangkan dari hasil penelitian Hsiu-Lan Shelley Tien, Ying Fen –Wang, Ling Chun Liu. yang disampaikan pada Conference of the American Psychological Assocition in August 2006 in New Orleans, Lousiana. Penelitian yang dilakukan oleh tim ini pada siswa-siswa SMA di Taiwan, bertujuan untuk menemukan halangan-halangan dalam memilih karir. Diskriminasi gender masih merupakan salah satu faktor penghalang bagi perempuan di Taiwan untukmendapatkan pekerjaan. Dari temuan penelitian ini terdapat beberapa faktor yang menghalangi siswa dalam memilih karir. Seperti ilmu pengetahuan, diskriminaasi seks, tanggung jawab keluarga, sikap siswa dalam memilih karir, konflik multi peran, tidak cukup berpengalaman, tidak puas dengan karir, cacat fisik, faktor usia, dan campur tangan pernikahan dan anak. Karir yang dimaksud dalam penelitian ini adalah suatu rentang aktifitas yang dilakukan seseorang dalam bekerja yang didasari atas kemampuan, pengetahuan, sikap, dan kebutuhan dalam kehidupannya.
DISIPLIN BELAJAR PESERTA DIDIK KELAS VIII DI SMP NEGERI 29 PADANG Afwa Yunara; Nursyamsi Nursyamsi; Hidayati Hidayati
Jurnal Al-Taujih : Bingkai Bimbingan dan Konseling Islami Vol 8, No 1 (2022): Januari-Juni 2022
Publisher : UIN Imam Bonjol Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.15548/atj.v8i1.2343

Abstract

Penelitian ini dilatar belakangi oleh adanya peserta didik yang terlambat datang ke sekolah, dan juga adanya peserta didik yang suka keluar masuk disaat jam pembelajaran berlangsung. Tidak hanya itu, ada juga beberapa peserta didik yang melanggar peraturan berseragam di SMP Negeri 29 Padang. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui gambaran disiplin peserta didik dalam masuk sekolah, dalam mengikuti pelajaran di sekolah, dalam mengerjakan tugas, dalam belajar di rumah, dan dalam mentaati tata tertib di sekolah. Penelitian ini merupakan penelitian lapangan (field research) dengan menggunakan metode deskriptif. Informan penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII SMP Negeri 29 Padang menggunakan teknik wawancara, observasi dan dokumentasi. Hasil penelitian di SMP Negeri 29 Padang dapat penulis temukan bahwa peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 29 Padang kedisiplinanya paling lemah dalam hal mengikuti pembelajaran di dalam kelas. Banyak dari peserta didik yang keluar masuk kelas dan mengobrol dengan teman saat pembelajaran berlangsung. Sementara kedisiplinan peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 29 Padang cukup baik dalam hal mengerjakan tugas di rumah dan mentaati tata tertib di sekolah seperti berpakaian rapi dan datang tepat waktu. Faktor yang mempengaruhi disiplin belajar peserta didik kelas VIII di SMP Negeri 29 Padang adalah faktor dari dalam diri peserta didik dan faktor dari luar peserta didik, faktor dari dalam sendiri seperti kesadaran diri peserta didik terhadap peraturan yang telah ditetapkan oleh sekolah. Faktor dari luar diri peserta didik adalah faktor teman sebaya.