Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

EDUKASI PEMBUATAN MASKER TANPA MESIN JAHIT SEBAGAI CARA PENCEGAHAN ADANYA WABAH VIRUS CORONA BAGI IBU DASA WISMA DESA KUTASARI BATURRADEN BANYUMAS Desty Rakhmawati; Cahya Giwangkara Yuliawan; Rizki Nur Armanda
Bakti Cendana Vol 4 No 1 (2021): Bakti Cendana: Jurnal Pengabdian Masyarakat
Publisher : LPPM Universitas Timor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32938/bc.4.1.2021.52-61

Abstract

Pada akhir tahun 2019, di Indonesia mulai muncul wabah virus corona. Virus corona adalah virus yang dapat menular ke manusia, baik bayi, anak- anak, orang dewasa, lansia, bahkan ibu hamil dan menyesui dapat terinfeksi virus corona. Ada beberapa aturan yang harus di patuhi dalam pencegahan virus corona. Salah satunya adalah wajib menggunakan masker ketika keluar dari rumah. Akan tetapi ada beberapa warga di Desa Kutasari Kecamatan Baturraden Kabupaten Banyumas, ketika keluar rumah tidak menggunakan masker. Sehingga tujuan dari pengabdian ini, adalah memberikan edukasi terkait virus corona dan cara membuat masker tanpa menggunakan mesin jahit. Sasaran pengabdian ini adalah Ibu Dasa Wisma di Desa Kutasari Kecamatan Baturraden Kabupaten Banyumas Jawa Tengah. Metode yang digunakan adalah memberikan edukasi dan juga memberikan pelatihan membuat masker tanpa menggunakan mesin jahit. Edukasi ini disampaikan melalui media online, yaitu dengan membuatkan video pembuatan masker tanpa mesin jahit yang kemudian di bagikan ke grup WhatsApp Dasa Wisma. Hal ini dikarenakan ketika ada wabah virus corona, ada larangan untuk melakukan kerumunan. Sehingga pengabdian ini dilakukan secara online. Hasil dari program pengabdian ini diantaranya adalah ibu- ibu dapat membuat masker sendiri tanpa menggunakan mesin jahit dan ketika keluar rumah mematuhi protokol kesehatan melalui penggunaan masker.