Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

STRATEGI PEMASARAN JASA PENDIDIKAN DALAM MENINGKATKAN KUANTITAS SISWA Eldi Kustian; Omon Abdurakhman; Willis Firmansyah
TADBIR MUWAHHID Vol. 2 No. 2 (2018): Tadbir Muwahhid
Publisher : Universitas Djuanda

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30997/jtm.v2i2.1176

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menggambarkan dan mengetahui penerapan strategi pemasaran jasa pendidikan melalui fungsi manajemen dan teori bauran pemasaran di MA Daarul Uluum Bantar Kemang dan menemukan Faktor pendukung dan penghambat yang ada di MA Daarul Uluum dalam pemasaran jasa pendidikan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode studi kasus dengan pendekatan kualitatif,  adapun teknik pengumpulan data yaitu dengan observasi., wawancara, dan studi dokumentasi. Untuk observasi dilakukan dengan pengamatan terkait kegiatan strategi pemasaran jasa pendidikan dalam meningkatkan jumlah siswa baru. Pihak yang di wawancarai adalah kepala sekolah, wakil kepala sekolah bidang kemahasiswaan, kepala tata usaha, ketua PAPENSIBA, guru, siswa, dan wali siswa. Studi dokumentasi dilakukan dengan pengambilan gambar secara langsung dan meminta dokumen-dokumen atau berkas-berkas yang terkait dengan pemasaran jasa pendidikan kepada staf tata usaha. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa: Pertama, strategi pemasaran jasa pendidikan untuk meningkatkan kuantitas siswa di MA Daarul Uluum Bantar Kemang dengan menggunakan fungsi manajemen itu ada empat tahapan. (1) tahap perencanaan yaitu; melakukan segmentasi pasar, penentuan target pasar, dan menentukan target pasar. (2) tahapan pengorganisasian yaitu; membentuk panitia penerimaan siswa baru (PAPENSIBA). (3) tahapan pelaksanaan yaitu; pemasaran secara langsung dan pemasaran secara tidak langsung. (4) evaluasi yaitu; waktu pelaksanaan evaluasi yaitu setiap tahun sekali. Kedua , implementasi strategi pemasaran jasa pendidikan di MA Daarul Uluum Bantar Kemang untuk meningkatkan kuantitas siswa melalui bauran pemasaran yaitu; produk, tempat, harga, promosi, people, pysical evidence, dan prosesyang dimiliki oleh MA Daarul Uluum cukup berhasil untuk meningkatkan jumlah animo pendaftar peserta didik di setiap tahunnya. Ketiga,Faktor pendukung dalam strategi pemasaran jasa pendidikan di MA Daarul Uluum yaitu, tenaga yang berkualitas, letak sekolah yang geografis, memiliki banyak kegiatan ektrakulikuler, langsung berada dibawah naungan Yayasan Daarul Uluum, dan anggaran pembiyaiaan sekolah yang terjangkau oleh kalangan manapun. Keempat, Faktor penghambat dalam strategi pemasaran jasa pendidikan di MA Daarul Uluum bantar Kemang yaitu; persaingan antar lembaga yang semakin ketat, belum adanya tenaga ahli dibidang pemasaran, parkiran kendaraan yang terbatas, kurangnya lahan untuk olahraga, kurang luasnya tanah yang dimiliki oleh sekolah, dan sering terjadi keluar masuknya siswa-siswi MA Daaarul Uluum Bantar Kemang.Kata kunci: jasa pendidikan, pemasaran, strategi.MARKETING STRATEGY OF EDUCATION SERVICES IN INCREASING THE QUANTITY OF STUDENTSAbstractThis research aims to describe and to know the application of marketing strategy of educational services through the management functions and trought the theory og marketing mix in MA Daarul Uluum Bantar Kemang and find the factor endowments and a barrier that exists in MA Daarul Uluum in the marketing of educational services. The methods used in this research in descriptive qulitative approch, data collection techques, namely as for observation, interview, and documentation study. For observations done with the related observations of the activities of the marketing strategy of of educational services in increasing the number of new students. Parties in the interview is the principal, vice principal, administrative head, chairman of PAPENSIBA, theachers, students, and the student trustee. The study documentation is carried out by shooting directly and ask for documents or files which related to the marketing of educational service to the staff of TU. The result of this research show that: first, the marketing strategy of educational services to increase the quantity of students in the MA Daarul Uluum Bantar Kemang using management function that there are four stages. (1) the palnning stages namely; do segmentasi the market, and determining the target market, and determine the target market. (2) organizing stages namely; forming new student admission committee ( PAPENSIBA). (3) the stages of implementation, namely; marketing directly and indirectly. (4) the evaluation, namely; the time of implementation of the evaluation every year. Second, the implementation of the marketing strategy of educational services in MA Daarul Uluum Bantar Kemang to increase the quantity of students trough marketing mix namely; product, place, price, promotion, people, pysical evidence and processowned by MA Daarul Uluum quite management to increase the number of animo registrant learners every year. Third, the supporting factors in the marketing starategy of educational services in MA Daarul Uluum Bantar Kemang namely, the qualified educators, the geographical location of the school, are home to many activities of ektrakulikuler, directly under the auspices of the Foundation Daarul Uluum, and budgeting affordable school bugget by any other circles. Fourt, an inhibitor of factor in the marketing strategy of educational services in MA Daarul Uluum Bantar Kemang namely; the rivalry between instutions that increasingly tight, yet there are experts in the field of marketing, a very limited vehicle parking, lack of land owned by the school, and the students in out MA Daarul Uluum Bantar kemang
STRATEGI ACTIVE KNOWLEDGE SHARING SETTING PENDEKATAN SAINTIFIK UNTUK MENINGKATKAN SIKAP SISWA TERHADAP MATEMATIKA La Ode Amril; Willis Firmansyah; Ratna Wahyu Wulandari
Jurnal Sosial Humaniora Vol. 8 No. 2 (2017): OKTOBER
Publisher : Universitas Djuanda Bogor

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (719.595 KB) | DOI: 10.30997/jsh.v8i2.884

Abstract

Penelitian ini menggunakan rancangan penelitian tindakan kelas yang terdiri atas dua siklus. Setiap siklus terdapat empat tahapan yang dilalui yaitu perencanaan, pelaksanakan, pengamatan dan refleksi. Subjek penelitian ini adalah siswa dan guru kelas VIII SMP Negeri 1 Ciawi Bogor. Teknik pengumpulan data menggunakan teknik tes dan non tes. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan analisis deskripstif kualitatif. Penerapan pembelajaran bercirikan active knowledge sharing dengan pendekatan saintifik meningkatkan sikap terhadap matematika siswa kelas VIII MTs SMP Negeri 1 Ciawi. Strategi active knowledge sharing memberikan kesempatan kepada siswa untuk saling berbagi pengetahuan secara aktif. Kompetisi antar peserta didik dapat dikurangi karena siswa diajarkan untuk saling membantu teman dalam hal kegiatan belajar. Siswa diarahkan untuk berpikir kritis dan kreatif dalam menyelesaikan permasalahan matematika yang diberikan. Selain pada tingkat sikap terhadap matematika, kemampuan kognitif siswa juga mengalami peningkatan, namun persentase kenaikan kemampuan sikap siswa terhadap matematika lebih besar daripada persentase kenaikan kognitif siswa. KATA KUNCI: active knowledge sharing, pendekatan saintifik, sikap terhadap matematika  THE STRATEGY OF ACTIVE KNOWLEDGE SHARING BASED ON SCIENTIVIC APPROACH TO INCREASE STUDENTS' ATTITUDES TOWARD MATHEMATICS ABSTRACTThis study uses a classroom action research design consisting of two cycles. Each cycle there are four stages through which planning, execution, observation and reflection. The subjects of this study are students and teachers of class VIII SMP Negeri 1 Ciawi Bogor. Technique of collecting data using test and non test technique. Data analysis used quantitative descriptive analysis and qualitative descriptive analysis. Implementation of learning is characterized by active knowledge sharing with scientific approach to improve attitude toward mathematics students of class VIII MTs SMP Negeri 1 Ciawi. The active knowledge sharing strategy allows students to actively share their knowledge. Competition among students can be reduced because students are taught to help each other friends in terms of learning activities. Students are directed to think critically and creatively in solving the given mathematical problems. In addition to the level of attitudes toward mathematics, students 'cognitive abilities also increased, but the percentage increase in students' attitudes toward mathematics is greater than the percentage of student cognitive improvement.