Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Pengaruh Variasi Putaran Terhadap Nilai Kekerasan, Kekuatan Tarik dan Struktur Mikro Alumunium Matrix Composite (AMC) Hasil Stir Casting Dengan Paduan Mg dan SiC yang Berlebih Iman Saefuloh; Agus Pramono; Muhamad Latief; Hesti Istiqlaliyah
Jurnal Mesin Nusantara Vol 2 No 2 (2019): Jurnal Mesin Nusantara
Publisher : Universitas Nusantara PGRI Kediri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.29407/jmn.v2i2.13986

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh perubahan parameter proses terhadap kekerasan, kuat tarik, dan struktur mikro alumunium matrix composite (AMC) dengan komposisi Al5%Cu-12%Mg-15%SiC setelah melalui proses perubahan varian kecepatan putar, dimana kecepatan stir casting adalah 1000, 2000 dan 3000 rpm. Dari hasil pengujian didapatkan nilai kekerasan tertinggi dicapai pada kecepatan putar 3000 rpm yaitu 105,6 BH dan nilai kuat tarik tertinggi dicapai pada putaran 2000 rpm yaitu 72,7 N/mm2, dan hasil pengamatan struktur mikro menunjukan penguat unsur C, Mg dan SiC lebih merata pada kecepatan putar 2000 dan 3000 rpm. Dari perbedaan perubahan nilai kekerasan, kuat tarik dan struktur mikro tersebut membuktikan bahwa terdapat pengaruh parameter proses perubahan kecepatan putar stir casting terhadap nilai kekerasan, kuat tarik dan struktur mikro AMC.