Irdawati Irdawati
Institut Seni Indonesia Padang Panjang

Published : 3 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

PELATIHAN TATA RIAS WAJAH DAN KREASI JILBAB SEBAGAI UPAYA PENINGKATAN KETERAMPILAN KELOMPOK PKK NAGARI PADANG GANTING KABUPATEN TANAH DATAR PROPINSI SUMATERA BARAT Irdawati Irdawati; Oktavianus Oktavianus
Batoboh: Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat Vol 2, No 2 (2017): Batoboh -Jurnal Pengabdian Pada Masyarakat
Publisher : Institut Seni Indonesia Padang Panjang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26887/bt.v2i2.354

Abstract

Pengabdian Kepada Masyarakat ini dilakukan di Nagari Padangganting Kabupaten Tanah DatarĀ  Propinsi Sumatera Barat yang bertujuan untuk memberikan ilmu dan keterampilan tata rias wajah serta kreasi jilbab kepada anggota PKKyang berasal dari 4 Desa yang berada di Nagari Padangganting. Target yang ingin dicapai dari pengabdian ini adalah meningkatkan keterampilan anggota PKK dalam segi seni merias wajah dan kreasi jilbab, sehingga nantinya para anggota PKK memiliki kemampuan dan terampil merias diri sendiri, yang untuk lebih lanjutnya bisa merias wajah pengantin dalam bentuk yang lebih luas sehingga dapat menambah finansial jika membuka jasa tata rias/ make up. Kegiatan ini dapat terlaksana berkat kerja sama dengan Wali Nagari Padangganting dalam rentang waktu lima bulan, bertempat di Kantor Wali Nagari Padangganting. Metode yang digunakan dalam proses kegiatan ini melalui metode ceramah, demonstrasi dan evaluasi
ESTETIKA TARI BANGAU DI JORONG LABAN KANAGARIAN SALIDO KECAMATAN IV JURAI KABUPATEN PESISIR SELATAN PROVINSI SUMATERA BARAT ATIKAH ZAHRA; IRDAWATI IRDAWATI; NURMALENA NURMALENA
Laga-Laga : Jurnal Seni Pertunjukan Vol 6, No 1 (2020): Laga-Laga: Jurnal Seni Pertunjukan
Publisher : Institut Seni Indonesia Padangpanjang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26887/lg.v6i1.600

Abstract

ABSTRAKPenelitian ini bertujuan untuk membahas Estetika Tari Bangau di Jorong Laban Kanagarian Salido Kecamatan IV Jurai Kabupaten Pesisir Selatan Provinsi Sumatera Barat. Tari Bangau adalah tari tradisional yang hidup dan berkembang di Jorong Laban. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian kualitatif yang bersifat deskritif analisis, yaitu seluruh data yang diperoleh baik data lapangan dihimpun dan dijabarkan kemudian analisis sesuai dengan permasalahan peneliti yang telah dirumuskan.Teori yang digunakan adalah teori bentuk oleh Y. Sumandyo Hadi dan Soedarsono dan teori estetika oleh A.A.M Djelantik dan Jacob Sumardjo. Hasil yang dicapai dalam penelitian ini yaitu estetika yang terkandung pada gerak Tari Bangau.
TURUK LAJO SIMAGERE DARI TARIAN RITUAL KE SENI PERTUNJUKKAN DI KEPULAUAN MENTAWAI Sisi Adira Veronica; Irdawati Irdawati; Maizarti Maizarti
Laga-Laga : Jurnal Seni Pertunjukan Vol 7, No 1 (2021): Laga-Laga: Jurnal Seni Pertunjukan
Publisher : Institut Seni Indonesia Padangpanjang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.26887/lg.v7i1.1530

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Bentuk Turuk Lajo Simagere Dari Ritual Ke Seni Pertunjukan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode kualitatif yang bersifat deskripsi analisis yaitu seluruh data yang di dapat baik data tertulis maupun data yang di lapangan di deskripsikan kemudian dianalisis sesuai permasalahan penelitian. Pendapat yang digunakan untuk mengkaji tarian ini adalah pendapat yang dikemukakan Soedarso SP tentang ciri-ciri pertunjukan ritual, pendapat yang dikemukakan oleh Soedarsono tentang ciri-ciri pertunjukan kemasan untuk wisatawan dan tentang elemen-elemen tari. Hasil penelitian yang didapat yaitu Turuk Lajo Simagere dari tarian ritual pengobatan menjadi seni pertunjukan. Turuk lajo Simagere dalam bentuk seni pertunjukan yang bisa di tampilkan di luar wilayah mentawai dan menambah pendapatan sampingan, sebagai upaya pelestarian.