Claim Missing Document
Check
Articles

Found 13 Documents
Search

PENGARUH INOVASI PRODUK TERHADAP PEMASARAN KOPRA PUTIH EDIBLE PADA LPK 8 YAN EKHSAN DITEMBILAHAN Ranti Melasari; Rosliana Rosliana; Zulrahmadi Z
Selodang Mayang: Jurnal Ilmiah Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Indragiri Hilir Vol 8 No 1 (2022): JURNAL SELODANG MAYANG
Publisher : Badan Perencanaan Pembangunan Daerah Kabupaten Indragiri Hilir Riau

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.47521/selodangmayang.v8i1.242

Abstract

This study aims to determine and empirically test the effect of product innovation on the marketing of edible white copra at LKP 8 Yan Ekhsan in Indragiri Hilir Regency. The sample in this study was 34 respondents, namely copra farmers under the auspices of LKP 8 Yan Ekshan. This study uses the method of simple Linear Regression data analysis using SPSS Version 26. The results of the partial hypothesis test show that the innovation variable has a tcount of 6.032 while a t-table of 2.037, so tcount > ttable with a significance of 0.000, which means it is smaller than a significance level of 0.05. So Ha is accepted so that it can be concluded that partially innovation has a significant effect on the marketing of edible white copra at LKP 8 Yan Ekhsan. The value of the coefficient of determination of 51.7% indicates that the marketing of edible white copra at LKP 8 Yan Ekhsan in Indragiri Hilir Regency is influenced by innovation, while the remaining 48.3% is influenced by other variables not examined in this study. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menguji secara empiris pengaruh inovasi produk terhadap pemasaran kopra putih edible pada LKP 8 Yan Ekhsan di Kabupaten Indragiri Hilir. Sampel dalam penelitian ini sebanyak 34 responden yaitu petani kopra dibawah naungan LKP 8 Yan Ekshan. Penelitian ini menggunakan metode analisis data Regresi Linear Sederhana dengan menggunakan SPSS Versi 26. Hasil uji hipotesa secara parsial menunjukan bahwa Variabel inovasi memiliki thitung sebesar 6.032 sedangkan ttabel sebesar 2.037, sehingga thitung > ttabel dengan signifikansi 0.000 yang artinya lebih kecil dari taraf signifikansi sebesar 0.05. Maka Ha diterima sehingga dapat disimpulkan bahwa secara parsial inovasi berpengaruh signifikan terhadap pemasaran kopra putih edible pada LKP 8 Yan Ekhsan. Nilai koefisien determinasi sebesar 51,7% menunjukan bahwa pemasaran kopra putih edible pada LKP 8 Yan Ekhsan di Kabupaten Indragiri Hilir dipengaruhi oleh inovasi, sedangkan sisanya sebesar 48.3% dipengaruhi oleh variabel lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini.
PENGARUH SISTEM AKUNTANSI MANAJEMEN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL DENGAN STRATEGI BISNIS SEBAGAI VARIABEL MODERASI PADA PT. PULAU SAMBU GUNTUNG Ranti Melasari
JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 7 No 1 (2018): Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui Pengaruh Sistem Akuntansi Manajemen terhadap Kinerja Manajerial dengan strategi bisnis sebagai Variabel Moderasi. Teknik Analisa penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah Teknik analisa regresi sederhana dan regresi berganda. Sampel dalam penelitian ini adalah para manajer tingkat bawah, menengah dan atas, dipilih menggunakan teknik purposive sampling. Jumlah kuesioner yang disebar dalam penelitian ini adalah 40 eksemplar dan kuesioner yang kembali sebanyak 35 eksemplar Berdasarkan hasil pengujian, dapat diketahui bahwa sistem akuntansi manajemen memiliki nilai t hitung sebesar -1,870 dengan taraf signifikan 0, 070 Sedangkan, nilai t tabel yang diperoleh adalah sebesar 2.03951 pada taraf signifikan 0,05 (5%). Sehingga, dengan nilai t hitung -1,870 < 2.03951 t table dan taraf signifikan 0, 070 > 0,05, maka dapat disimpulkan, bahwa sistem akuntansi manajemen tidak berpengaruh terhadap kinerja manajerial pada PT. Pulau Sambu Guntung. Sedangkan hasil uji dengan regresi berganda dapat dketahui bahwa sistem akuntansi manajemen yang dimoderasi strategi bisnis memiliki nilai t hitung Sebesar 0,995 dengan taraf signifikan 0,574. Sedangkan, nilai t tabel yang diperoleh Adalah sebesar 2.03951 pada taraf signifikan 0,05 (5%). Sehingga, dengan nilai t hitung 0,995 <2.03951 t table dan taraf signifikan 0,574>0,05, maka dapat disimpulkan, bahwa strategi bisnis tidak memoderasi pengaruh sistem akuntansi manajemen terhadap kinerja manajerial pada PT. Pulau Sambu Guntung
PENGARUH SISTEM INFORMASI AKUNTANSI TERHADAP KINERJA KARYAWAN DENGAN INTEGRITAS KARYAWANSEBAGAI VARIABEL PEMODERASI PADA PERBANKAN DI TEMBILAHAN Ranti Melasari
JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 6 No 1 (2017): Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan memperoleh bukti empiris tentang pengaruh sistem informasi akuntansi integritas karyawan terhadap kinerja karyawan dengan integritas karyawan sebagai variabel pemoderasi pada Perbankan di Tembilahan. Pengujian hipotesa menggunakan uji MRA, uji parsial, uji simultan dan uji koefisien determinasi (R2). Statistik deskriptif digunakan untuk membantu menganalisis data dengan mendeskripsikan data yang telah terkumpul.Hasil uji secara parsial bahwa Sistem Informasi Akuntansi (X1) memberikan nilai t hitung sebesar 5,137 > t tabel 2,0262 dengan tingkat signifikan 0,027 < 0,05, sehingga variabel Sistem Informasi Akuntansi berpengaruh secara parsial terhadap Kinerja Karyawan. Integritas Karyawan (X2) memberikan nilai t hitung sebesar 6,859 > t tabel 2,0262 dengan tingkat signifikan 0,014 < 0,05, sehingga variabel Integritas Karyawan berpengaruh secara parsial terhadap Kinerja Karyawan. Variabel Moderating yang merupakan interaksi antara X1 dan X2 dengan memiliki nilai t hitung sebesar 7,047 > t tabel 2,0262 dengan tingkat signifikan 0,000 < 0,05, sehingga dapat disimpulkan bahwa variabel Integritas Karyawan dapat memoderasi antara Sistem Informasi Akuntansi terhadap Kinerja Karyawan. Secara simultan diperoleh nilai Fhitung sebesar 87,490 > Ftabel sebesar 3,28 sehingga Sistem Informasi Akuntansi berpengaruh secara simultan terhadap Kinerja Karyawan dengan variabel pemoderasi Integritas Karyawan. Uji koefisien determinasi (Adjusted R Square) sebesar 0,828 atau sebesar 82,8%. Hal ini berarti 82,8% variabel Kinerja Karyawan dipengaruhi oleh Sistem Informasi Akuntansi dengan variabel pemoderasi Integritas Karyawan. Sedangkan sisanya sebesar (100% - 82,8% = 17,2% dijelaskan atau dipengaruhi oleh variabel yang lain yang tidak diteliti.
PENGARUH PENGENDALIAN INTERN DAN PENERAPAN PRINSIP-PRINSIP GOOD CORPORATE GOVERNANCE TERHADAP KINERJA MANAJERIAL (StudiEmpirisPada Perusahaan Perbankan Di Tembilahan) Ranti Melasari
JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 5 No 1 (2016): Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui sejauh mana pengaruh pengendalian intern dan penerapan prinsip-prinsip GCG terhadap kinerja manajerial (Studi Empiris pada perusahaan perbankan di Tembilahan). Pengambilan sampel dilakukan dengan metode purposive sampling. 33 item pertanyaan yang dibagi menjadi 3 bagian. Data yang diperoleh dianalisis dengan menggunakan analisis kuantitatif dengan alat bantu computer, yang menggunakan program SPSS. 17.00For windows. Metode statistik yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah regresi berganda. Hasil penelitian adalah sebagai berikut: 1) Pengendalian intern tidak berpengaruh secara persial terhadap kinerj manajerial. 2) Penerapan prinsip-prinsip Good Corporate Governance berpengaruh secara positif signifikan terhadap kinerja manajerial.
PENGARUH MORALITAS INDIVIDU DAN PENGENDALIAN INTERNAL TERHADAP KECENDERUNGAN KECURANGAN AKUNTANSI PADA PERBANKAN DI TEMBILAHAN Ranti Melasari
JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 5 No 2 (2016): Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui berapa besar pengaruh Moralitas Individu dan pengendalian Internal terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi pada perbankan di Tembilahan. Jenis penelitian dalam kripsi ini adalah kausal komparatif. Populasi dalam penelitian ini adalah perbankan yang berada di Tembilahan dengan sampel yang digunakan sebanyak 31 responden yang diambil secara Purposive Sampling. Sedangkan analisis data yang digunakan pada penelitian ini adalah regresi berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Moralitas Individu berpengaruh terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi dengan taraf signifikansi 0,000 < 0,05 begitu juga dengan Pengendalian Internal dapat mempengaruhi Kecenderungan Kecurangan Akuntansi dengan signifikansi yang sama yaitu 0,000 < 0,05. Sedangkan secara simultan bahwa tingkat signifikan sebesar 0,000 lebih kecil dari taraf yang ditentukan yaitu α = 0,05 mengindikasikan bahwa Moralitas Individu dan Pengendalian Internal secara bersama – sama berpengaruh signifikan terhadap Kencederungan Kecurangan Akuntansi. R Square yaitu sebesar 0,806 atau 80,6%. Dengan demikian bahwa besarnya pengaruh variabel bebas terhadap Kecenderungan Kecurangan Akuntansi adalah 80,6% sedangkan sisanya (19,4%) dipengaruhi oleh variabel lain di luar penelitian.
PENGARUH GAJI DAN INSENTIF TERHADAP PRODUKTIVITAS KERJA KARYAWAN PADA PT. INHIL SARIMAS KELAPA Herda Nengsy; Ranti Melasari
JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 4 No 1 (2015): Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk meneliti pengaruh gaji dan insentif terhadap produktivitas kerja karyawan. Penelitian ini dilakukan pada PT. Inhil Sarimas Kelapa di Rumbai dengan jenis penelitian menggunakan metode deskriptif kausal. Yang menjadi objek dalam penelitian ini adalah pegawai/karyawan PT. Inhil Sarimas Kelapa di Rumbai dengan jumlah 46 orang. Pengumpulan data penelitian ini dilakukan dengan menggunakan kuesioner. Dari sampel sebanyak 46 kuesioner yang diberikan kepada bagian departemen perencanaan, departemen pemasaran, dan departemen produksi, sebanyak 42 kuesioner yang kembali kemudian dianalisis dengan analisis regresi linier berganda. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa Gaji berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan. Insentif berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan. Gaji dan insentif secara simultan berpengaruh terhadap produktivitas kerja karyawan.
PENGARUH AKUNTANSI PERTANGGUNGJAWABAN TERHADAP PENILAIAN KINERJA KARYAWAN PADA PT. AGRO SARIMAS INDONESIA Ranti Melasari
JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 4 No 2 (2015): Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan di PT. Agro Sarimas Indonesia di Sungai Sejuk dengan tujuan untuk mengetahui Pengaruh Akuntansi Pertanggungjawaban terhadap Penilaian Kinerja Karyawan PT. Agro Sarimas Indonesia.Sampel Penelitian adalah 37 orang karyawan yang dipilih secara random sampling dengan angket yang teruji secara reabilitas berdasarkan rumus Alpha Cronbach menunjukkan kedua variabel berada di 0.715 yang berarti instrumen tersebut sangat reliabel. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa akuntansi pertanggungjawaban berpengaruh secara signifikan terhadap kinerja karyawan pada PT. Agro Sarimas Indonesia, karena nilai akuntansi pertanggungjawaban yang menghasilkan koefisien regresi sebesar 0,529, t hitung sebesar 3,286 dan nilai signifikansi sebesar 0,0002 oleh karena nilai t hitung 3,286 > nilai t tabel 2,030 dan nilai signifikansi 0,002 < 0,05 maka dapat disimpulkan bahwa hipotesis alternatif (Ha) diterima, artinya akuntansi pertanggungjawaban terbukti terbukti berpengaruh signifikan terhadap kinerja karyawan . Oleh karena itu dapat ditarik kesimpulan bahwa akuntansi pertanggungjawaban mempunyai pengaruh yang besar terhadap kinerja karyawan yang ada pada PT. Agro Sarimas Indonesia, mungkin ini dikarenakan bahwa di PT. Agro Sarimas Indonesia bertindak sebagai produsen yang memproduksi barang yang siap pakai yang lebih banyak menggunakan tenaga karyawan untuk menghasilkan sebuah produk yang siap dipasarkan kepada konsumen. Berpengaruhnya akuntansi pertanggungjawaban terhadap kinerja karyawan sesuai dengan nilai uji Adjusted R Square sebesar 0,214. Hal ini berarti 21,4% prediksi kinerja karyawan yang hanya dapat dijelaskan oleh variabel akuntansi pertanggungjawaban sisanya 78,6% dipengaruhi oleh variabel-variabel yang tidak diteliti atau diluar model penelitian.
PENGARUH INTELLECTUAL CAPITAL TERHADAP NILAI PASAR PERUSAHAAN PADA PERUSAHAAN PERBANKAN YANG TERDAFTAR DI BEI Ranti Melasari
JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 3 No 1 (2014): Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Kemajuan teknologi dan informasi menyebabkan perkembangan ekonomi saat ini dikendalikan oleh informasi dan pengetahuan, hal ini membawa sebuah peningkatan perhatian pada modal intelektual. Tujuan penelitian ini adalah menguji secara empiris pengaruh modal intelektual pada nilai pasar perusahaan. Modal intelektual dihitung dengan Value Added Intellectual Coefficient (VAICTM) dapat dilihat dari sumber daya perusahaan, yaitu human capital (value added human capital – VAHU), structural capital (structural capital value added – STVA), dan physical capital (value added of capital employed – VACA) dan nilai pasar perusahaan diukur dengan Price to Book Value (PBV). Pengumpulan data menggunakan metode purposive sampling terhadap perusahaan perbankan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia tahun 2009-2011. Sebanyak 57 perusahaan perbankan sebagai sampel. Metode analisa yang digunakan dalam penelitian ini yaitu analisa regresi linier berganda.Hasil penelitian menunjukkan bahwa komponen intellectual capital yaitu VAHU, STVA, dan VACA tidak berpengaruh terhadap nilai pasar perusahaan. Secara simultan seluruh variabel intellectual capital yaitu VAHU, STVA, dan VACA yang diteliti tidak berpengaruh signifikan terhadap nilai pasar perusahaan. Nilai Adjusted R Square sebesar 3,4% menunjukkan nilai pasar di BEI pada periode penelitian dapat dijelaskan oleh variabel independen dalam penelitian ini sedangkan sisanya 96,6% dijelaskan oleh variabel-variabel lain diluar penelitian ini.
FAKTOR-FAKTOR YANG MEMPENGARUHI PENGAWASAN KEUANGAN DAERAH (APBD) OLEH ANGGOTA DEWAN PERWAKILAN RAKYAT DAERAH (DPRD) KAB. INHIL PROVINSI RIAU Ranti Melasari
JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 1 No 2 (2012): Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini dilaksanakan pada Lembaga Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kab. Inhil Provinsi Riau. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menguji faktor-faktor yang mempengaruhi pengawasan keuangan daerah (APBD) yang dilakukan oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD)Kab. Inhil Provinsi Riau. Populasi dalam penelitian ini adalah anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Provinsi Riau periode (2009-2014) sebanyak 45 orang yang terdiri dari 4 komisi I, II, III dan IV), pemilihan sampel menggunakan teknik Stratified Random Sampling dengan jumlah sampel sebanyak 45 orang. Pengumpulan data dilakukan dengan cara menyebarkan kuesioner secara langsung oleh peneliti sendiri dan melalui perantara orang yang dikenal. Jumlah responden dalam penelitian ini adalah sebanyak 30 orang. Pengujian hipotesis diuji secara empiris dengan menggunakan multiple regression dengan bantuan software SPSS. Berdasarkan hasil penelitian, menunjukkan bahwa faktor-faktor yang mempengaruhi pengawasan keuangan daerah (APBD) yang terdiri dari partisipasi masyarakat, transparansi kebijakan publik, dan pengetahuan dewan tentang anggaran mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pengawasan keuangan daerah (APBD) yang dilakukan oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kab. Inhil Provinsi Riau sebesar 78,8% sedangkan 21,2% lainnya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dari hasil pengolahan data diperoleh persamaan regresi antara partisipasi masyarakat, transparansi kebijakan publik, dan pengetahuan dewan tentang anggaran dengan pengawasan keuangan daerah (APBD) yaitu Y = 4,750 + 0,597X1 + 0,169X2 + 0,163X3. Faktor partisipasi masyarakat adalah faktor yang paling dominan dalam mempengaruhi pengawasan keuangan daerah (APBD) yaitu sebesar 59,7%. Dari hasil pengujian hipotesis secara simultan, perbandingan nilai Fhitung dengan Ftabel hasilnya adalah Fhitung> Ftabel (36,961 > 2,975) dengan taraf kesalahan 5%, hal ini menunjukkan bahwa Ho ditolak dan Hi diterima berarti partisipasi masyarakat, transparansi kebijakan publik, dan pengetahuan dewan tentang anggaran mempunyai pengaruh yang signifikan terhadap pengawasan keuangan daerah (APBD) yang dilakukan oleh anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kab. Inhil Provinsi Riau. Sementara itu dari uji hipotesis secara parsial menunjukkan thitung partisipasi masyarakat sebesar 7,282, thitung transparansi kebijakan publik sebesar 2,625, dan thitung pengetahuan dewan tentang anggaran sebesar 2,321 lebih besar dari nilai ttable yaitu 2,048. Hal ini menunjukkan bahwa secara parsial variabel bebas (partisipasi masyarakat, transparansi kebijakan publik, dan pengetahuan dewan tentang anggaran) berpengaruh signifikan terhadap variabel terikat (pengawasan keuangan daerah).
PENGARUH DESENTRALISASI DAN SISTEM AKUNTANSI MANAJEMEN TERHADAP KINERJA MANAJERIAL PADA PT. SINAR MAS KEMPAS JAYA Ranti Melasari; Fitri Handayani
JURNAL AKUNTANSI DAN KEUANGAN Vol 7 No 2 (2018): Jurnal Akuntansi dan Keuangan
Publisher : Fakultas Ekonomi Universitas Islam Indragiri

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Penelitian ini bertujuan menguji Sistem Pengukuran desentralisasi dan sistem akuntansi manajementerhadap kinerja manajerial pada PT. Sinar Mas Kempas Jaya. Variabel independen yaitu desentralisasi (X1),dan variabel sistem akuntansi manajemen (X2) variabel dependen (Y) yaitu kinerja manajerial. Populasiadalah dalam penelitian ini yaitu seluruh Manajer pada PT. Sinar Mas di Kecamatan Kempas Jaya KabupatenIndragiri Hilir Kota Tembilahan. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini adalah menggunakansampling jenuh yaitu teknik penentuan sampel bila semua anggota populasi digunakan sebagai sampel.Sampel berjumlah 32 manajer pada PT. Sinar Mas Kempas Jaya.Dalam teknik anlisis data dalam penelitianini regresi linier berganda. Hasil uji f (uji simultan) yaitu berada dibawah 0,000 < 0,05. Yang artinyadesentralisasi dan sistem akuntansi manajemen secara simultan berpengaruh signifikan terhadap kinerjamanajerial sedangkan hasil uji t (uji parsial) bahwa variabel desentralisasi (X1) memiliki thitung sebesar 18.555sedangkan ttabel sebesar 1.693 yang artinya deentralisasi(X1) secara parsial berpengaruh secara signifikanterhadap kinerja manajerial. Sistem akuntansi manajemen (X2) memiliki thitung sebesar3.763 sedangkanttabelsebesar1.693 artinya bahwa sistem akuntansi manajemen (X2) secara parsial memiliki pengaruhsignifikan terhadap kinerja manajerial pada PT. Sinar Mas Kempas Jaya. Hal ini berarti 91,7% dari variabelkinerja manajerial bisa dipengaruhi oleh variabel independen.