Hamiyati Hamiyati
PKK UNJ

Published : 6 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

HUBUNGAN KELEKATAN ORANG TUA DENGAN INTERAKSI SOSIAL ANTAR TEMAN SEBAYA PADA REMAJA LAKI-LAKI DI SMPN 6 JAKARTA Dwi Anggi Pradipta; Hamiyati Hamiyati; Metty Muhariati
JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan) Vol 1 No 2 (2014): JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan)
Publisher : Family Welfare Education Study Program, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (213.29 KB) | DOI: 10.21009/JKKP.012.04

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui hubungan antara kelekatan orang tua dengan interaksi sosial antar teman sebaya pada remaja laki-laki. Penelitian dilakukan di SMPN 6 Jakarta pada bulan April-Juni 2014 dengan sampel 72 siswa. Metode penelitian yang digunakan adalah metode survey dengan pendekatan korelasional. Hasil uji prasyarat analisis data diketahui bahwa data berdistribusi normal dan terjadi terjadi linieritas regresi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa adanya hubungan positif antara kelekatan siswa dengan orang tua terhadap interaksi sosial antar teman sebaya laki-laki yang ditunjukan denangan koefisien korelasi Pearson Product Moment sebesar 0,656. Koefisien determinasi sebesar 43,03% yang berarti bahwa interaksi sosial antar teman sebaya ditentukan oleh kelekatan orang tua dengan anak sebesar 43,03%. Hasil uji regresi diperoleh persamaan regresi Y = 47,14 + 0,29 X yang berarti bahwa setiap kenaikan kelekatan orang tua sebanyak satu satuan akan diikuti dengan kenaikan interaksi sosial teman sebaya pada remaja sebesar 0,29 pada konstanta 47,14.
ANALISIS DUKUNGAN KELUARGA DALAM KEMANDIRIAN LANSIA DI DESA PAYUNGSARI KECAMATAN PEDES KABUPATEN KARAWANG Annisa Al Munawaroh; Shinta Doriza; Hamiyati Hamiyati
JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan) Vol 3 No 2 (2016): JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan)
Publisher : Family Welfare Education Study Program, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (111.506 KB) | DOI: 10.21009/JKKP.032.01

Abstract

Lansia (lanjut usia) adalah seseorang yang karena usianya mengalami perubahan biologis, fisik, kejiwaan dan sosial. Ukuran kemandirian lansia dapat dilihat dengan cara lansia melakukan aktifitasnya sendiri tanpa bantuan dari orang lain. Dukungan keluarga diperlukan untuk dapat menjadi fasilitator yang menjembatani antara lansia dengan lingkungan dan masyarakat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana dukungan keluarga dalam kemandirian lansia di desa Payungsari kecamatan Pedes kabupaten Karawang. Penelitian tentang “Analisis Dukungan Keluarga dalam Kemandirian Lansia” ini menggunakan pendekatan kualitatif, yaitu penelitian dengan menggunakan fakta dan interpretasi yang sesuai. Dalam penelitian ini, peneliti mencoba untuk mengetahui dan mengerti bagaimana kondisi lansia, latar belakang orangtua yang tinggal dengan keluarga mereka, dan bagaimana keluarga mendukung lansia dapat mandiri di lanjut usia. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa komponen yang paling dominan dari dukungan keluarga adalah dukungan nyata, dukungan penghargaan dan dukungan emosional. Penelitian ini menemukan bahwa satu dari delapan responden yang mendapatkan dukungan keluarga, dan satu responden yang mendapatkan empat komponen dari dukungan keluarga.
Pengaruh Dukungan Sosial Keluarga Terhadap Kualitas Hidup Lansia di Panti Werdha Ria Pembangunan Jakarta Timur Dwi Arini; Hamiyati Hamiyati; Tarma Tarma
JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan) Vol 3 No 2 (2016): JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan)
Publisher : Family Welfare Education Study Program, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (145.303 KB) | DOI: 10.21009/JKKP.032.04

Abstract

Dukungan sosial serta kepedulian pada Lanjut usia yang diperoleh dari keluarga, kerabat dan masyarakat sangat diperlukan agar lansia tidak mengalami masalah seperti kurang mendapat perhatian dan kasih sayang, merasa kesepian,depresi dan merasa dirinya tidak berguna. Dukungan yang bersumber dari orang-orang terdekat merupakan sistem pendukung bagi lansia untuk dapat terus aktif ditengah keterbatasan yang dialaminya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh dukungan sosial keluarga terhadap kualitas hidup lansia. Penelitian menggunakan metode survei dengan pendekatan korelasi yang dilakukan pada lanjut usia yang tinggal di Panti Werdha Ria pembangunan Cibubur, Jakarta Timur. Penelitian ini dilaksanakan pada bulan maret–mei 2016. Teknik pengambilan sampel pada penelitian ini menggunakan teknik purposive sampling dengan sampel sabanyak 44 orang. Perhitungan statistik pada penelitian ini menunjukkan bahwa dukungan sosial keluarga dan kualitas hidup lansia di Panti Werdha Ria Pembangunan memiliki tingkat kategori kuat. Dukungan sosial keluarga terhadap kualitas hidup lansia menghasilkan nilai korelasi (0,611) yang berarti dukungan sosial keluarga berpengaruh sebesar 37,34% terhadap terbentuknya kualitas hidup lansia. Kesimpulan dari penelitian ini adalah ho ditolak dengan hasil thitung (6,350). Ttabel (2,016) sehingga ho diterima, yaitu terdapat pengaruh yang signifikan antara dukungan sosial keluarga terhadap kualitas hidup lansia.
PERBEDAAN ANTARA POLA KOMUNIKASI ORANG TUA DENGAN TIPE KEPRIBADIAN EKSTROVERT dan INTROVERT PADA REMAJA DI KRAMAT JATI JAKARTA TIMUR Dyah Ayu Febriana; Hamiyati Hamiyati; Nurlaila Nurlaila
JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan) Vol 3 No 2 (2016): JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan)
Publisher : Family Welfare Education Study Program, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (139.052 KB) | DOI: 10.21009/JKKP.032.05

Abstract

Pada kehidupan para remaja, faktor terpenting dalam pembentukan kepribadian dan karakter seorang remaja adalah keluarga. Orang tua harus bisa meletakkan komunikasi yang baik di lingkungan keluarga, menciptakan situasi dan kondisi yang dapat mengundang anak berdialog dengan orang tua. Komunikasi orang tua dan anak dapat membuat anak memahami hal apa saja yang harus dijadikan pedoman sebagai landasan hidup dan membentuk karakter kepribadiannya. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui ada atau tidaknya perbedaan pola komunikasi orang tua dengan tipe kepribadian ekstrovert dan introvert pada remaja di Kramat Jati Jakarta Timur. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan pendekatan komparatif. Sampel penelitian dipilih dengan teknik Purposive sampling. Jumlah sampel sebanyak 90 responden dan data yang dikumpulkan menggunakan kuesioner atau angket. Teknik analisis data terdiri dari teknik pengujian prasyarat analisis dan pengujian hipotesis. Teknik pengujian prasyarat analisis menggunakan uji normalitas dan homogenitas, sedang teknik pengujian hipotesis menggunakan uji t. Hasil penelitian menunjukkan bahwa terdapat perbedaan antara pola komunikasi orang tua dengan tipe kepribadian ekstrovert dan introvert. Hal tersebut dibuktikan dari hasil analisis t- test yang pada taraf signifikansi 5% diperoleh thitung = 0,001. Nilai thitung selanjutnya dibandingkan dengan nilai ttabel=1,987. Nilai thitung= 0,001< ttabel=1,987, sehingga dapat disimpulkan bahwa ada perbedaan antara pola komunikasi orang tua dengan tipe kepribadian pada remaja di Kramat Jati Jakarta Timur.
HUBUNGAN POLA ASUH ORANG TUA DENGAN KEPEDULIAN SOSIAL REMAJA Hana Rizkia Aditia; Hamiyati Hamiyati; Rusilanti Rusilanti
JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan) Vol 3 No 2 (2016): JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan)
Publisher : Family Welfare Education Study Program, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (121.261 KB) | DOI: 10.21009/JKKP.032.08

Abstract

Kepedulian sosial adalah perasaan bertanggung jawab atas kesulitan yang dihadapi oleh orang lain dan terdorong untuk melakukan sesuatu untuk mengatasinya. Kepedulian tidak bisa tumbuh pada diri setiap orang, melainkan membutuhkan proses latihan dan didikan. Pola pengasuhan yang dilakukan oleh keluarga berperan sangat penting. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis hubungan antara pola asuh orang tua dengan kepedulian sosial remaja kelas VIII SMP Negeri 238 Duren Tiga, Pancoran, Jakarta Selatan, selama bulan Januari 2016 hingga Juli 2016. Populasi penelitian adalah seluruh siswa kelas VIII SMP Negeri 238 Jakarta sejumlah 209 siswa, sedangkan sampel penelitian diambil dengan metode simple random sampling dengan jumlah 137 siswa. Pengambilan data dilakukan dengan observasi, dokumentasi dan angket. Analisis data secara deskriptif, uji prasyarat, dan pengujian hipotesis dengan bantuan program Microsoft Office Excel 2013. Hasil uji normalitas chi kuadrat berdistribusi normal. Koefisien korelasi Product Moment dari Pearson menghasilkan rxy = 0,471. Hasil hipotesis penelitian dan uji mengenai hubungan diperoleh bahwa terdapat hubungan yang positif antara pola asuh orang tua dengan kepedulian sosial remaja kelas VIII SMP Negeri 238 Jakarta. Koefisien determinasi yang diperoleh sebesar 22% menunjukkan besarnya kepedulian sosial remaja yang dipengaruhi oleh pola asuh orang tua
ANALISIS PENGELOLAAN KARTU JAKARTA PINTAR DALAM RANGKA MENINGKATKAN HASIL BELAJAR Haryanto Pardamean Siringoringo; Hamiyati Hamiyati; Shinta Doriza
JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan) Vol 4 No 02 (2017): JKKP (Jurnal Kesejahteraan Keluarga dan Pendidikan)
Publisher : Family Welfare Education Study Program, Faculty of Engineering, Universitas Negeri Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (89.714 KB) | DOI: 10.21009/JKKP.042.03

Abstract

Kartu Jakarta Pintar merupakan program sosial untuk masyarakat DKI Jakarta yang bertujuan untuk membantu masyarakat miskin khusus nya membantu biaya personal pendidikan siswa. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana pengelolaan KJP oleh ibu untuk meningkatkan hasil belajar anak nya. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dan informan secara purposive sampling yang berarti secara disengaja dan ditentukan oleh penelitian. Informan yang menjadi sumber data adalah 4 orang. Penelitian ini dilakukan di SDN 09 Malaka Jaya. Teknik pengumpulan data dengan wawancara, observasi dan dokumentasi. Analisis data yang digunakan adalah analisis Miles & Huberman. Hasil penelitian menunjukan bahwa ibu hanya tahu secara umum KJP dan pengetahuan manajemen keuangan serta pengelolaan KJP yang dilakukan hanya sekadar memenuhi kebutuhan namun tidak berpengaruh banyak terhadap hasil belajar anak.