Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Seminar Nasional Hasil Penelitian LP2M UNM

Keefektifan Pembelajaran Menyimak Kreatif dengan Gaya Terapi Terhadap Hasil Belajar Bahasa Indonesia Nensilianti Nensilianti; Aslan Abidin; Faisal Faisal
Seminar Nasional LP2M UNM SEMINAR NASIONAL 2022 : PROSIDING EDISI 7
Publisher : Seminar Nasional LP2M UNM

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (231.508 KB)

Abstract

Abstrak. Penelitian ini bertujuan mendeskripsikan efektif atau tidaknya pembelajaran menyimak kreatif dengan gaya terapi dalam meningkatkan hasil belajar mahasiswa baru Program Studi Bahasa dan Sastra Indonesia UNM (Prodi BSI). Penelitian ini bersifat eksprimen jenis pretest-posttest only control group design. Variabel independen penelitian ini adalah pembelajaran menyimak komprehensif (dengar-tanya), sedangkan variabel dependennya adalah hasil belajar bahasa Indonesia mahasiswa baru Prodi BSI sebanyak 50 orang. Sampel penelitian ini dikelompokkan ke dalam dua kelompok, yaitu mahasiswa kelas A sebanyak 25 orang sebagai kelas eksprimen dan mahasiswa kelas B sebanyak 25 orang sebagai kelas kontrol. Teknik yang digunakan mengumpulkan data adalah tes tertulis. Data yang telah dikumpulkan dianalisis dengan menggunakan teknik statistik deskriptif dan statistik inferensial parametrik jenis Paired Sampel T Test. Hasil penelitian menunjukkan bahwa nilai t hitung yang diperoleh sebesar 8,266 dengan Sig (2 tailed)= 0,000. Pada taraf signifikan 95% dengan d. b. 25 diperoleh t tabel = 1,71. Jadi,  t hitung  (8,266) > t tabel (1,71) atau sig (2 tailed) (0,000) < ( 0,05). Berdasarkan perhitungan di atas, maka H0 ditolak dan H1 diterima. Dapat disimpulkan bahwa pembelajaran menyimak kreatif dengan gaya terapi efektif digunakan dalam meningkatkan hasil belajar mahasiswa Prodi BSI FBS UNM.  Kata Kunci: Keefektifan, Menyimak Kreatif, Gaya Terapi, Hasil Belajar