Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Upaya Optimalisasi Pembelajaran Masa Pandemi Covid-19 Melalui Bimbingan Supervisi Kombinasi Terhadap Guru SMA Negeri 1 Muntok Amrullah Amrullah
Sustainable Jurnal Kajian Mutu Pendidikan Vol 4 No 2 (2021): Sustainable
Publisher : Lembaga Penjaminan Mutu, IAIN Syaikh Abdurrahman Siddik Bangka Belitung

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (559.643 KB) | DOI: 10.32923/kjmp.v4i2.1610

Abstract

Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui upaya optimalisasi pembelajaran masa pandemi COVID-19 melalui bimbingan supervisi kombinasi terhadap guru di SMAN 1 Muntok. Subjek penelitian ini yaitu semua guru berstatus PNS selain guru BK berjumlah 19 orang. Teknik pengumpulan data dalam penelitian ini adalah penyebaran angket, observasi, wawancara dan dokumentasi. Teknik analisis data menggunakan analisis data kualitatif dan kuantitatif. Hasil penelitian menunjukan peningkatan kemampuan pembelajaran guru dalam perencanaan dan pelaksanaan pembelajaran masa pandemi COVID-19 di SMAN 1 Muntok dapat dilakukan dengan cara melaksanakan supervisi kombinasi secara berkelanjutan kepada guru. Hal ini dapat dilihat dari persentase angket kompetensi pembelajaran berada pada kategori tinggi yaitu terjadi peningkatan siklus 1 pembelajaran tatap muka 67,78%, pembelajaran daring/online 62,29% dan siklus 2 pembelajaran tatap muka 77,86%, sedangkan pembelajaran daring/online 76,18%. Kemudian, ketercapaian data observasi siklus 1 pembelajaran tatap muka 68,83%, serta pembelajaran daring/online 63,34% berada pada kategori baik/minimal dan siklus 2 pembelajaran tatap muka 77,06%, serta pembelajaran daring/online 76,41% berada pada kategori baik sekali/optimal.