Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : JPOS (Journal Power of Sports)

Pengaruh latihan Ballhandling terhadap kemampuan Dribbling pemain Basket SMAN 5 Padang Muhallif Muhallif; Windo Wiria Dinat; Yogi Andria; Anggun Permata Sari
Journal Power Of Sports Vol 6, No 1 (2023)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/jpos.v6i1.16423

Abstract

Penelitian ini berawal dari kenyataan masih rendahnya kemampuan dribbling pemain bolabasket SMA Negeri 5 Padang. Penelitian ini bertujuan melihat pengaruh latihan ballhandling terhadap kemampuan dribbling pemain bolabasket SMA Negeri 5 Padang. Jenis penelitian ini adalah eksperimen semu. Populasi dalam penelitian ini adalah seluruh pemain bolabasket SMA Negeri 5 Padang yang berjumlah 24 pemain yang terdiri dari 15 pemain putra dan 9 pemain putri. Penarikan sampel diambil dengan teknik proposive sampling, sampel pada penelitian ini berjumlah 15 pemain putra bolabasket SMA Negeri 5 Padang. Instrument penelitian menggunakan tes kemampuan dribbling. Teknik analisis data statistik menggunakan uji normalitas liliefors dan uji-t dengan taraf signifikan ɑ=0,05. Hasil penelitian ini adalah terdapat pengaruh latihan ballhandling terhadap kemampuan dribbling pemain putra bolabasket SMA Negeri 5 Padang.
Perilaku merokok terhadap kapasitas vital paru-paru Elfira Dwiyana Aurora; Wilda Welis; Yogi Andria; Anggun Permata Sari
Journal Power Of Sports Vol 6, No 2 (2023)
Publisher : Universitas PGRI Madiun

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.25273/jpos.v6i2.18121

Abstract

Masalah dalam penelitian ini yaitu terjadi peningkatan siswa yang memiliki perilaku merokok, hal ini berdasarkan data yang didapatkan dilapangan banyak siswa yang membawa denda, meskipun telah diberlakukan hukuman bagi pelanggar tetapi siswa tidak jera. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui hubungan perilaku merokok dengan kapasitas vital paru-paru pada siswa SMA Negeri 1 Baso. Penelitian ini merupakan jenis penelitian korelasional. Penelitian ini dilakukan di SMA Negeri 1 Baso dan dilaksanakan pada tanggal 14-17 Januari 2023. Populasi dalam penelitian ini adalah siswa SMA Negeri 1 Baso kelas X- XI yang berjumlah 149 siswa. Sampel dalam penelitian ini berjumlah 33 orang, yang diambil dari 12 kelas. Instrumen yang digunakan untuk mengukur perilaku merokok menggunakan kusioner atau angket dan untuk mengetahui kapasitas vital pau-paru diukur menggunakan tes Spirometri. Metode analisis yang digunakan adalah analisis korelasi product moment. Hasil penelitian diketahui bahwa Terdapat hubungan perilaku merokok terhadap kapasitas vital paru-paru pada siswa SMA Negeri 1 Baso. Berdasarkan Analisis korelasi terhadap perilaku merokok dengan kapasitas vital paru-paru menghasilkan koefisien korelasi sebesar rhitung rhitung - 0,434 > rtabel 0,333.