Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

KAJIAN TEKNIS KINERJA MONITOR SEMPROT PADA JALUR PENCUCIAN BIJIH TIMAH, PT TIMAH TBK. Ryan Aldi Prasetiyo
Jurnal Eksakta Kebumian Vol. 1 No. 2 (2020): Vol 1, No 2 (2020): JURNAL EKSAKTA KEBUMIAN (JEK)
Publisher : Fakultas Teknologi Kebumian dan Energi, Universitas Trisakti

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (218.624 KB) | DOI: 10.25105/jek.v1i2.10785

Abstract

Slurry yang mengalir pada jalur pencucian bijih timah di TB 1.42 belum optimal. Sebab, masih banyaknya endapan solid di jalur pencucian bijih timah yang tidak terberai oleh debit air akibat pompa tidak cukup dalam membuat slurry dengan kepekatan yang sesuai dengan Standar Operasional Prosedur. penelitian ini bertujuan untuk menghitung besar nya material solid ,debit air dan efisiensi pompa serta upaya untuk mengatasi pengendapan tersebut.berdasarkan penelitian yang telah dilakukan didapatkan besar perbandingan material solid dengan air sebesar 5,4 dengan tetapan perusahaan sebesar 1. Besar debit air secara aktual sebesar 0,14 m3. Besar daya hidrolik pompa sebesar 33,95 HP. Besar daya nyata yang dikeluarkan pompa sebesar 53,93 HP. Efisiensi pompa sebesar 63%. Kesimpulan dari penelitian ini nilai perbandingan material solid sudah melebihi tetapan yang sudah diberikan perusahaan , dan menyebabkan terjadi nya pengendapan pada jalur pencucian bijih timah. Efisiensi pompa rendah dikarenakan nilai debit air belum mampu untuk mencukupi perbandingan material solid dan air. Kata kunci:  bijih timah,debit air, slurry,solid, pompa.
Efektivitas Penggunaan Aplikasi Mobile JKN Dalam Mengurangi Antrian Ryan Aldi Prasetiyo; Safuan Safuan
Syntax Literate Jurnal Ilmiah Indonesia
Publisher : Syntax Corporation

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (154.87 KB) | DOI: 10.36418/syntax-literate.v7i2.6338

Abstract

Perkembangan Teknologi Informasi dan Komunikasi saat ini semakin berkembang. Demikian juga halnya dalam jaminan kesehatan dibutuhkan Penerapan Teknologi Komunikasi dan Informasi. Aplikasi mobile JKN merupakan suatu bentuk transformasi digital model bisnis BPJS Kesehatan yang semula berupa kegiatan administratif dilakukan di Kantor Cabang atau Fasilitas Kesehatan, ditransformasi ke dalam bentuk aplikasi yang dapat digunakan oleh peserta dimana saja dan kapan saja serta diharapkan dapat mengurangi antrian di setiap Kantor Cabang BPJS Kesehatan. Melihat dengan sudah berjalannya aplikasi ini dapat diketahui apakah penggunaan aplikasi mobile JKN sudah efektif atau belum. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui penggunaan aplikasi mobile JKN dan bagaimana efektivitas penggunaan aplikasi tersebut di Kantor Cabang. Metode analisis yang digunakan adalah analisis deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan faktor-faktor yang menyebabkan rendahnya penggunaan aplikasi mobile JKN yaitu disebabkan oleh peserta yang enggan menggunakan aplikasi tersebut, peserta lebih memilih datang langsung ke Kantor Layanan, peserta berasal dari daerah sulit, kurangnya pengetahuan masyarakat tentang perkembangan teknologi yang dapat di gunakan dengan satu genggaman yakni gawai