Ery Yohana Matoenji
Universitas Mercubuana Jakarta

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

DETERMINASI PERTUMBUHAN LABA BANK SYARIAH BERDASARKAN ASPEK PEMBIAYAAN UMKM, JUMLAH OUTLET DAN KUALITAS PEMBIAYAAN Ery Yohana Matoenji; Lucky Nugroho; Soeharjoto Soekapdjo; Roikhan Mochamad Aziz
Jurnal SIKAP (Sistem Informasi, Keuangan, Auditing Dan Perpajakan) Vol 6, No 1 (2021): Oktober
Publisher : Universitas Sangga Buana

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32897/jsikap.v6i1.839

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisa pengaruh pembiayaan kepada usaha mikro kecil dan menengah UMKM, jumlah outlet dan kualitas pembiayaan terhadap pertumbuhan laba. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kuantitatif dengan data sekunder. Teknik pengambilan sampel dalam penelitian ini dengan menggunakan metode purposive sampling. Populasi dalam penelitian ini adalah 13 Unit Usaha Syariah (UUS) yang terdaftar di OJK periode 2015 sampai dengan 2019. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah analisis regresi linear berganda dengan bantuan program IBM SPSS Statistik versi 25. Hasil ini menunjukkan bahwa pembiayaan UMKM dan kualitas pembiayaan berpengaruh signifikan terhadap pertumbuhan laba sedangkan jumlah outlet berpengaruh tidak signifikan terhadap pertumbuhan laba. Keterbaruan dari penelitian ini adalah menganalisa pertumbuhan laba berdasarkan aspek jumlah outlet dan pemyaluran pembiayaan kepada segmen UMKM. Selanjutnya implikasi manajerial dari penelitian ini adalah UUS harus mengoptimalkan penyaluran pembiayaan UMKM dan menjaga kualitas pembiayaan.