This Author published in this journals
All Journal Koneksi
Jessica Stefanus
Universitas Tarumanagara

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Komunikasi Interpersonal Seorang Ayah Down-Syndrome Melalui Film Miracle in Cell No.7 Jessica Stefanus; Hadi Artomo; Diah Ayu Candraningrum
Koneksi Vol 1, No 2 (2017): Koneksi
Publisher : Fakultas Ilmu Komunikasi Universitas Tarumanagara

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24912/kn.v1i2.2017

Abstract

Dasar dari penelitian ini ialah perubahan pandangan negatif terhadap penyandang down-syndrome. Dengan keterbatasan yang dialami, seorang dengan retardasi mental mampu menyayangi dan mencintai orang-orang disekitarnya dengan tulus. Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif deskriptif dengan analisis semiotika Charles Sanders Pierce yang menggambarkan hubungan komunikasi interpersonal seorang ayah down-syndrome dengan anak perempuannya. Penelitian ini menggunakan film Miracle in Cell No. 7 sebagai sumber objek pelaksanaan penelitian. Komunikasi interpersonal merupakan komunikasi dalam hubungan antar manusia yang paling erat. Contohnya komunikasi antara dua orang yang saling menyayangi. Komunikasi merupakan medium penting bagi pembentukan atau pengembangan pribadi dan kontak sosial. Dibandingkan dengan bentuk-bentuk komunikasi lainnya, komunikasi interpersonal dinilai paling ampuh dalam kegiatan mengubah sikap, kepercayaan, opini, dan perilaku komunikan. Hubungan keduanya dilatarbelakangi oleh budaya negara Korea yang menganut ajaran Konfusius mengenai rasa hormat kepada orang yang lebih tua.