Raja Idin
Magister Teknik Sipil, Fakultas Teknik, Universitas Syiah Kuala, Banda Aceh

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KAJIAN KEANDALAN UTILITAS BANGUNAN GEDUNG RUSUNAWA DI KOTA BANDA ACEH Raja Idin; Abdul Munir; Mochammad Afifuddin
Jurnal Arsip Rekayasa Sipil dan Perencanaan Vol 1, No 3 (2018): Jurnal Arsip Rekayasa Sipil dan Perencanaan
Publisher : Prodi Magister Teknik Sipil Unsyiah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.24815/jarsp.v1i3.11778

Abstract

Pembangunan Rumah Susun Sewa (RUSUNAWA) kian meningkat seiring dengan bertambahnya jumlah penduduk di kawasan perkotaan. Pemerintah menyediakan Rusunawa sebagai hunian layak bagi masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), terutama yang selama ini tinggal di kawasan yang dianggap kumuh. Hampir seluruh Rusunawa  di Kota Banda Aceh yang mengalami permasalahan pada utilitas baik plumbing maupun pencahayaan/penerangan yang mengakibatkan kurangnya kenyamanan bagi penghuni Rusunawa. Permasalahan dalam penelitian ini adalah bagaimana keandalan utilitas Rusunawa di Kota Banda Aceh. Tujuan penelitian ini untuk mengetahui tingkat keandalan masing-masing gedung sekaligus mengetahui apakah ada perbedaan baik secara umum maupun khusus terhadap utilitas, instalasi plumbing dan instalasi penerangan /pencahayaan dalam penggunaan bangunan Rusunawa dan mengkaji kelayakan utilitas pada bangunan Rusunawa yang ada di Kota Banda Aceh. Metodologi penelitian ini awalnya dimulai dengan pengumpulan data primer dan sekunder, observasi ditulis secara deskriptif mengenai aktivitas yang  terjadi, juga direkam dengan kamera foto mengenai gambaran kondisi kerusakan Rusunawa di Kota Banda Aceh. Pengambilan sampel dilakukan dengan metode random sampling yaitu pengambilan sampel dari anggota populasi dengan cara acak tanpa memperhatikan strata (tingkatan) dalam anggota populasi tersebut, artinya siapa saja yang secara tidak sengaja bertemu dengan peneliti dan sesuai dengan karakteristiknya maka orang tersebut dapat digunakan sebagai sampel (responden). Jumlah rusunawa 2 tower berada di UIN Ar raniry Banda Aceh dan Asrama Polisi Lamtemen Banda Aceh. Responden yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 76 responden serta menggunakan rumus slovin dengan tingkat kesalahan 5%. Metode analisis data yang digunakan adalah metode deskriptif dengan menggunakan nilai variabel keandalan utilitas dan skala likert. Hasil penelitian ini yaitu diketahuinya kerusakan yang diklasifikasi berdasarkan tingkat keandalan utilitas, meningkatkan pengetahuan tentang tingkat keandalan bangunan serta meminimalisir setiap kesalahan-kesalahan pada tahap perencanaan dan pembangunan Rusunawa yang ada di Kota Banda Aceh.