Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Sistem Informasi Geografis Prediksi Wilayah Penyebaran Demam Berdarah Di Sumatera Utara THF Harumi; Dewi Sartika Br Ginting
Jurnal Nasional Komputasi dan Teknologi Informasi (JNKTI) Vol 3, No 3 (2020): Desember 2020
Publisher : Program Studi Teknik Informatika, Fakultas Teknik. Universitas Serambi Mekkah

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (554.258 KB) | DOI: 10.32672/jnkti.v3i3.2468

Abstract

Demam Berdarah Dengue adalah salah satu penyakit yang ditularkan melalui nyamuk yang paling cepat menyebar di dunia. Di Indonesia, lebih dari 33 persen masyarakat dunia terancam bahaya. Wilayah Pesisir merupakan salah satu wilayah yang paling berisiko terjangkit Demam Berdarah, terutama dari bidang sosial dan lingkungan, sehingga studi diagnostik dini harus menangani hal tersebut secara efisien dan efektif. Penelitian ini bertujuan untuk memprediksi dan mengidentifikasi wilayah pesisir yang berpotensi terkena Demam Berdarah paling parah untuk terhindar dari Demam Berdarah. Metodologi yang digunakan adalah Pemetaan berdasarkan analisis prediksi menggunakan metode neuralnetwork backpropogation , analisis sensitivitas dan implementasi Sistem Informasi Geografis berbasis Web.  Sampel wilayah yang digunakan adalah Bagan Deli, Sibolga, Tapanuli Tengah, Langkat, dan medan Medan. Sumber data berdasarkan data sekunder dan data primer dari hasil survey langsung terhadap masyarakat di lima wilayah ini. Diharapkan  pemetaan wilayah demam berdarah berbasis Sistem Informasi Geografis ini  dapat lebih memudahkan masyarakat dan pemerintah setempat untuk dapat melihat prioritas wilayah yang paling terdampak demm berdarah sehingga penanganan menjadi lebih cepat, efektif dan efisien.