Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

MENGENALKAN AKUAPONIK SEBAGAI ALTERNATIF PENGEMBANGAN KETAHANAN PANGAN DAN EKONOMI DI SMAN 1 TASIK PAYAWAN Rinto Alexandro; Roossea Septiyani; Fauzan Danurcahya Ramadan; Indah Aldama; Aris Saputra; Boby Candra Andrianova; Elfranidia Violetta; Elvisia Elvisia; Henny Anggraini; Inun Sulastri; Kiki Anggraini Khoirati; Okta Vianti; Putri E M Nainggolan; Rika Trisnawati; Warsidah Sepriasih
Bakti Banua : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat Vol 1, No 1 (2020): BAKTI BANUA : Jurnal Pengabdian Kepada Masyarakat
Publisher : Sekolah Tinggi Ilmu Manajemen Indonesia (STIMI) Banjarmasin

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (221.446 KB) | DOI: 10.35130/bbjm.v1i1.134

Abstract

Mata pencaharian masyarakat di Desa Petak Bahandang sering dijumpai pada pertambangan emas dan bertani, namun dikarenakan kondisi alam yang tidak mendukung seperti banjir, perlu adanya alternatif lain agar mampu memenuhi kebutuhan pangan dan ekonomi masyarakat, sehingga akuaponik merupakan alternatif yang sangat tepat. Akuaponik merupakan kombinasi sistem budidaya ikan (akuakultur) dan budidaya tanaman tanpa media tanah (hidroponik). Sistem akuaponik menerapkan sistem ekologi secara alami yang terdapat hubungan saling menguntungkan antara ikan dan tanaman. Hubungan ini berupa kotoran yang dihasilkan dari budidaya ikan akan disalurkan kepada tanaman karena mengandung nutrisi atau unsur hara yang diperlukan oleh tanaman. Tanaman akan menyerap nutrisi yang dihasilkan dari kotoran ikan, dimana tanaman juga memberikan oksigen yang diperlukan oleh ikan melalui air yang sudah tersaring. Tujuan dari sistem akuaponik ini sangat menguntungkan karena dapat memperkuat perekonomian serta mampu membentuk kemandirian pangan dan gizi keluarga. Upaya mengenalkan akuaponik ke masyarakat terutama pada siswa SMAN-1 Tasik Payawan, metode yang digunakan yaitu metode sederhana dengan melibatkan peserta KKN-T dan mempraktekkan secara langsung. Siswa di SMAN-1 Tasik Payawan menyambut dengan baik serta ikut berpartisipasi dalam pelaksanaan kegiatan sehingga program kelompok dapat berjalan dengan baik