Claim Missing Document
Check
Articles

Found 14 Documents
Search

Pengaruh Terpaan Dan Celebrity Endorser Pada Iklan Terhadap Keputusan Membeli Veren Virginia; Sendi Eka Nanda
Jurnal Ilmiah Muqoddimah: Jurnal Ilmu Sosial, Politik dan Hummaniora Vol 6, No 1 (2022): Pebruari, 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Tapanuli Selatan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31604/jim.v6i1.2022.168-174

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh terpaan dan celebrity endorser Amanda Manopo dan Arya Saloka pada iklan Luwak White Koffie versi Less Sugar terhadap keputusan membeli. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan paradigma positivisme. Teknik pengumpulan data dengan menyebarkan kuisioner kepada reponden, pengambilan jumlah sampel dilakukan melalui teknik purposive sampling dengan menggunakan rumus Lemeshow karena populasi tidak diketahui, kemudian didapatkan sebanyak 100 responden dengan kriteria pernah menonton tayangan iklan Luwak White Koffie versi Less Sugar dan kopi hitam. Teori yang digunakan   adalah   teori   S-O-R   (stimulus–organism–response).  Hasil   dalam penelitian ini menunjukan bahwa pengaruh terpaan dan celebrity endorser Amanda Manopo dan Arya Saloka pada iklan Luwak White Koffie versi Lesss Sugar dan kopi hitam terhadap keputusan membeli sangat lemah yaitu sebesar 16,4% sisanya dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Dapat disimpulkan dari penelitin ini bahwa pengaruh terpaan dan celebrity endorser Amanda Manopo dan Arya Saloka pada iklan Luwak White Koffie versi Less Sugar dan kopi hitam berpengaruh positif terhadap keputusan membeli.
PENGARUH CITRA MEREK TERHADAP KEPUASAAN PENGGUNAAN APLIKASI DARING SHOPEE DI KOTA BOGOR Sendi Eka Nanda; Marina Agustina
Jurnal Broadcomm Vol 2, No 1 (2020)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53856/bcomm.v2i1.124

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citra merek terhadap kepuasan penggunaan aplikasi online Shopee di Kota Bogor. Citra merek mempunyai peranan yang sangat penting dan melekat pada perkembangan merek. Reputasi dan juga kepercayaan merek juga selalu berhubungan dengan citra merek yang menjadikan acuan konsumen untuk mencoba ataupun menggunakan produk atau jasa. Teori kepuasan digunakan untuk mengupas penelitian ini sebagai fungsi kedekatan antara harapan pembeli terhadap produk dan hasil produk atau jasa yang dirasa oleh konsumen. Jika produk dan hasil produk atau jasa sesuai dengan ekspektasi atau melebihi harapan tersebut maka kepuasan yang dirasakan adalah tinggi atau positif. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif deskriptif. Populasi dalam peta ini meliputi wilayah Bogor. Sampel yang diambil berjumlah 400 responden dengan tingkat kesalahan 5%. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini bahwa citra merek berpengaruh sebesar 52,6% terhadap kepuasan menggunakan aplikasi online Shopee di Kota Bogor. Kata kunci: Citra Merek, Kepercayaan Merek, Kepuasan, Konsumen, Reputasi
STRATEGI BAURAN KOMUNIKASI PEMASARAN PARIWISATA DALAM MENINGKATKAN JUMLAH PENGUNJUNG WISATA DI KABUPATEN BOGOR Sarmaia Jogina; Sendi Eka Nanda
Jurnal Broadcomm Vol 1, No 1 (2019)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53856/bcomm.v1i1.105

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang strategi komunikasi yang dilakukan oleh kementerian pariwisata Kabupaten Bogor dalam meningkatkan wisata yang ada di Kabupaten Bogor. Menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif yaitu penelitian yang berusaha untuk menuturkan pemecahan masalah yang ada sekarang berdasarkan data-data. Jenis penelitian deskriptif kualitatif yang digunakan pada penelitian ini dimaksudkan untuk memperoleh informasi mengenai partisipasi pengurus Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor dalam melakukan strategi pemasaran. Selain itu, dengan pendekatan kualitatif diharapkan dapat diungkapkan situasi dan permasalahan yang dihadapi dalam kegiatan pemasaran pariwisata Kabupaten Bogor. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor telah sesuai dengan teori Integrated Marketing Communication (IMC) yaitu strategi, dan aktivitas pemasaran yang mendorong pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor memfokuskan berbagai saluran yang dimilikinya untuk menyampaikan pesan tunggal yang efektif melalui berbagai alat dalam bauran komunikasi pemasaran. Pesan tersebut merupakan pesan yang mampu menarik perhatian segmen dan target pasar yang ditujunya. Namun dalam enam unsur yang ada dalam bauran komunikasi pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor lebih menggunakan tiga unsur yang ada dalam bauran komunikasi yaitu pemasaran langsung, promosi penjualan, dan pemasaran interaktif.Kata Kunci : Dinas Kebudayaan Pariwisata, Kabupaten Bogor, Strategi Komunikasi, Bauran Komunikasi Pemasaran, Pariwisata.
PENGARUH TERPAAN BERITA PERETASAN TOKOPEDIA TERHADAP REPUTASI PERUSAHAAN Sendi Eka Nanda; Winda Widyaningsih
Jurnal Broadcomm Vol 3, No 1 (2021)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.53856/bcomm.v3i1.138

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji dan menganalisis pengaruh terpaan Tokopedia Hacking News terhadap reputasi perusahaan. Metode penelitian menggunakan metode survei, jenis penelitian ini menggunakan kuantitatif melalui penyebaran kuesioner dengan purposive sampling. Unit analisis dalam penelitian ini adalah 350 responden yang menggunakan Tokopedia dari total populasi 2.330.000 penduduk Kota Depok dengan menggunakan rumus Slovin. Alat analisis data menggunakan analisis regresi linier sederhana menggunakan aplikasi IBM Statistics versi 25. Penelitian ini menggunakan teori uses and effect yang menjelaskan hubungan antara komunikasi massa yang disampaikan melalui media massa, sehingga menimbulkan efek bagi pengguna media massa. Konsep kegunaan (use) merupakan bagian yang sangat penting atau pokok dari pemikiran ini karena pengetahuan tentang penggunaan media yang menyebabkan atau memberikan cara untuk memahami dan memperkirakan tentang hasil dari suatu proses komunikasi massa. Begitu juga dalam berita peretasan Tokopedia yang tayang memberikan informasi peretasan data yang dialami Tokopedia kepada publik. Pengetahuan ini akan memungkinkan audiens untuk mengambil pelajaran dan informasi dari berita hacking Tokopedia dan secara otomatis menerima efeknya setelah membaca atau menonton berita. Hasil pengujian model regresi untuk seluruh variabel nilai thitung sebesar -7,365 - 1,960, hal ini menunjukkan bahwa H0 ditolak dan H1 diterima, artinya paparan Tokopedia Hacking News (X) berpengaruh negatif dan signifikan terhadap Reputasi Perusahaan (Y) Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa terdapat pengaruh terpaan berita peretasan Tokopedia terhadap reputasi perusahaan sebesar 13,5%, sedangkan faktor lainnya dipengaruhi oleh faktor lain.Kata kunci: Hacks, Perusahaan, Reputasi, Paparan Berita, Tokopedia
STRATEGI KOMUNIKASI EFEKTIF GURU DAN SISWA ANAK BERKEBUTUHAN KHUSUS SELAMA PEMBELAJARAN JARAK JAUH PADA MASA PANDEMI COVID-19 Novia Nurmala Suci; Sendi Eka Nanda
Jurnal Broadcomm Vol 3, No 2 (2021)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (187.781 KB) | DOI: 10.53856/bcomm.v3i2.223

Abstract

Penelitian ini mengambil topik anak berkebutuhan khusus yang mengikuti pembelajaran jarak jauh akibat pandemi saat ini. Memiliki tujuan yaitu untuk mengetahui strategi komunikasi yang digunakan oleh guru kepada siswa ABK selama ini pembelajaran jarak jauh berlangsung agar tercipta komunikasi yang efektif. Secara singkat strategi komunikasi merupakan perpaduan antara perencanaan dan pengelolaan komunikasi untuk mencapai tujuan yang diinginkan, sedangkan komunikasi efektif adalah komunikasi yang mampu menciptakan kesamaan makna antara komunikator dan komunikan atau penerima pesan. Peneliti menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan deskriptif dan paradigma konstruktivisme, teori yang digunakan adalah Interaksi Simbolik. Berdasarkan hasil penelitian yang telah dilakukan, diperoleh hasil bahwa strategi komunikasi yang digunakan dalam pembelajaran jarak jauh tidak jauh berbeda dengan pembelajaran tatap muka di sekolah. Perbedaannya hanya pada media komunikasi yang digunakan guru untuk menyampaikan materi pembelajaran menggunakan alat bantu elektronik dan aplikasi yang mendukung proses pembelajaran jarak jauh. Oleh karena itu, dapat dikatakan bahwa hasil penelitian tentang strategi komunikasi dalam pembelajaran jarak jauh ini memenuhi kriteria poin-poin yang terdapat dalam strategi komunikasi. Kata Kunci : Strategi Komunikasi, Komunikasi Efektif, Anak Berkebutuhan Khusus, Pembelajaran Jarak Jauh, Interaksi Simbolik.
PENGARUH KUALITAS INFORMASI DAN PEMENUHAN KEBUTUHAN INFORMASI PADA YOUTUBE CHANNEL “GADGETIN” TERHADAP KEPUTUSAN PEMBELIAN GADGET Nurul Aini; Sendi Eka Nanda
Scriptura Vol. 9 No. 2 (2019): DECEMBER 2019
Publisher : Institute of Research and Community Outreach - Petra Christian University

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (303.566 KB) | DOI: 10.9744/scriptura.9.2.43-50

Abstract

This study aims to determine how much influence the quality of information and the fulfillment of information needs on Youtube channel gadget GadgetIn on purchasing decisions. This type of research uses descriptive quantitative method. Mechanical withdrawal sampling using purposive sampling technique. Uses and gratification theory is used as the theoretical foundation of this research. Methods of data collection using the questionnaire in the spread on 400 respondents who fit the criteria that researchers Youtube channel GadgetIn subscribers aged 20-25 years. Based on the research quality of information (X1) on purchasing decisions gadget (Y) has the effect of 18.1%, the results of research on meeting the needs of information on Youtube channel GadgetIn (X2) on purchasing decisions gadget (Y) has the effect of 26%, simultaneously the quality of information and the fulfillment of the Youtube channel GadgetIn information on purchasing decisions gadget has an influence 28.5%. The result of determination coefficient of 28.5%, which means fulfillment on Youtube channel information GadgetIn affected the quality of information, while the remaining 71.5% influenced by other factors.
THE EFFECT OF USING INSTAGRAM SOCIAL MEDIA ON FOLLOWERS' INFORMATION REQUIREMENTS IN FOLLOWING ACCOUNTS @FOLKATIVE Rina Astriani; Sendi Eka Nanda
Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan Vol. 1 No. 1 (2022): April : Jurnal Sosial Humaniora dan Pendidikan
Publisher : Asosiasi Dosen Muda Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (397.79 KB) | DOI: 10.56127/jushpen.v1i1.83

Abstract

The @folkative Instagram account is an Instagram account belonging to the Folkative Group company. Folkative itself is a well-known online media platform in Indonesia that shares a variety of up-to-date information both from within the country and abroad. This study was conducted to determine the effect of using Instagram social media on meeting the information needs of followers on the @folkative account. The approach used in this research is quantitative and the paradigm used is the positivistic paradigm. The results of this study indicate that there is an effect of using Instagram social media on meeting the information needs of followers on the @folkative account by 68.1% while the remaining 31.9% is influenced by other variables not examined in this study.  
PENGARUH BRAND AMBASSADOR ‘STRAYKIDS’ DAN E-WOM TERHADAP BRAND AWARENESS E-COMMERCE SHOPEE DI KALANGAN GENERASI MILLENNIAL Rati Triana; Sendi Eka Nanda
Mediakom : Jurnal Ilmu Komunikasi Vol 6, No 1 (2022)
Publisher : Universitas Gunadarma

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35760/mkm.2022.v6i1.6836

Abstract

Semakin meningkatnya pertumbuhan e-commerce di Indonesia menuntut perusahaan e- commerce untuk dapat bersaing dalam menarik perhatian dan menjadi e-commerce yang paling dikenal dan diingat oleh banyak masyarakat di antara e-commerce lainnya. Salah satu upaya e- commerce untuk dapat bersaing dalam meningkatkan brand awareness dari masyarakat adalah dengan menggunakan brand ambassador dan electronic word of mouth. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh brand ambassador ‘Straykids’ dan e-WOM terhadap brand awareness e-commerce Shopee dikalangan generasi millennial. Penelitian ini menggunakan metode kuantitatif dan paradigma positivistik, dengan menggunakan instrumen penelitian yaitu penyebaran kuesioner kepada responden. Pengambilan jumlah sampel dilakukan menggunakan teknik purposive sampling dengan rumus Lemeshow karena populasi tidak diketahui dan tidak pasti. Pendekatan teori yang digunakan dalam penelitian ini adalah S-O-R. Hasil dalam penelitian ini menunjukkan bahwa besarnya pengaruh brand ambassador ‘Straykids’ dan e-WOM terhadap brand awareness e-commerce Shopee dikalangan generasi millennial sebesar 28,4% dan sisanya sebesar 71,6% dipengaruhi oleh faktor lain yang tidak diteliti dalam penelitian ini. Berdasarkan hasil uji hipotesis dalam penelitian ini didapatkan bahwa terdapat pengaruh antara brand ambassador ‘Straykids’ dan e-WOM terhadap brand awareness e-commerce Shopee dikalangan generasi millennial.
STRATEGI BAURAN KOMUNIKASI PEMASARAN PARIWISATA DALAM MENINGKATKAN JUMLAH PENGUNJUNG WISATA DI KABUPATEN BOGOR Sarmaia Jogina; Sendi Eka Nanda
BroadComm Vol. 1 No. 1 (2019)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (214.473 KB) | DOI: 10.53856/bcomm.v1i1.182

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui tentang strategi komunikasi yang dilakukan oleh kementerian pariwisata Kabupaten Bogor dalam meningkatkan wisata yang ada di Kabupaten Bogor. Menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode deskriptif yaitu penelitian yang berusaha untuk menuturkan pemecahan masalah yang ada sekarang berdasarkan data-data. Jenis penelitian deskriptif kualitatif yang digunakan pada penelitian ini dimaksudkan untuk memperoleh informasi mengenai partisipasi pengurus Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor dalam melakukan strategi pemasaran. Selain itu, dengan pendekatan kualitatif diharapkan dapat diungkapkan situasi dan permasalahan yang dihadapi dalam kegiatan pemasaran pariwisata Kabupaten Bogor. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor telah sesuai dengan teori Integrated Marketing Communication (IMC) yaitu strategi, dan aktivitas pemasaran yang mendorong pihak Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor memfokuskan berbagai saluran yang dimilikinya untuk menyampaikan pesan tunggal yang efektif melalui berbagai alat dalam bauran komunikasi pemasaran. Pesan tersebut merupakan pesan yang mampu menarik perhatian segmen dan target pasar yang ditujunya. Namun dalam enam unsur yang ada dalam bauran komunikasi pemasaran Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kabupaten Bogor lebih menggunakan tiga unsur yang ada dalam bauran komunikasi yaitu pemasaran langsung, promosi penjualan, dan pemasaran interaktif.
PENGARUH CITRA MEREK TERHADAP KEPUASAAN PENGGUNAAN APLIKASI DARING SHOPEE DI KOTA BOGOR Sendi Eka Nanda; Marina Agustina
BroadComm Vol. 2 No. 1 (2020)
Publisher : AKMRTV Jakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (115.659 KB) | DOI: 10.53856/bcomm.v2i1.201

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh citra merek terhadap kepuasan penggunaan aplikasi online Shopee di Kota Bogor. Citra merek mempunyai peranan yang sangat penting dan melekat pada perkembangan merek. Reputasi dan juga kepercayaan merek juga selalu berhubungan dengan citra merek yang menjadikan acuan konsumen untuk mencoba ataupun menggunakan produk atau jasa. Teori kepuasan digunakan untuk mengupas penelitian ini sebagai fungsi kedekatan antara harapan pembeli terhadap produk dan hasil produk atau jasa yang dirasa oleh konsumen. Jika produk dan hasil produk atau jasa sesuai dengan ekspektasi atau melebihi harapan tersebut maka kepuasan yang dirasakan adalah tinggi atau positif. Metode penelitian yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif deskriptif. Populasi dalam peta ini meliputi wilayah Bogor. Sampel yang diambil berjumlah 400 responden dengan tingkat kesalahan 5%. Hasil yang diperoleh dalam penelitian ini bahwa citra merek berpengaruh sebesar 52,6% terhadap kepuasan menggunakan aplikasi online Shopee di Kota Bogor.