Sri Suryanti
Prodi Pendidikan Matematika, Universitas Muhammadiyah Gresik, Indonesia

Published : 6 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

Pemahaman Konsep Segitiga dan Segi Empat Siswa SMP ditinjau dari Gaya Belajar Athirotun Najikha; Nur Fauziyah; Fatimatul Khikmiyah; Sri Suryanti
DIDAKTIKA Vol 28 No 2 (2022): Februari 2022
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (471.716 KB) | DOI: 10.30587/didaktika.v28i2.3799

Abstract

Matematika merupakan salah satu ilmu yang berkenaan dengan ide maupun hubungan yang diatur secara logis. Ide dan hubungan itu disebut dengan pemahaman konsep dan gaya belajar. Dalam pembelajaran matematika, pemahaman konsep merupakan salah satu standar proses yang harus dipenuhi oleh peserta didik. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kuantitatif yang bertujuan untuk mendeskripsikan gaya belajar dengan kreteria pemahaman konsep tinggi dan rendah. Penelitian ini dilaksanakan di MTs Negeri 2 Lamongan kelas VII F dengan 29 peserta didik sebagai subjek penelitian. Bedasarkan hasil penelitian, diperoleh deskripsi pemahaman konsep sebagai berikut: (1) pemahaman konsep segitiga ditinjau dari perbedaan gaya belajar adalah pada peserta didik dengan gaya belajar visual memiliki kreteria pemahaman konsep tinggi. Pada peserta didik dengan gaya belajar auditorial memilki kreteria pemahaman konsep rendah. Pada peserta didik dengan gaya belajar kinestetik memiliki kreteria pemahaman konsep sedang. (2) pemahaman konsep segiempat ditinjau dari perbedaan gaya belajar adalah pada peserta didik dengan gaya belajar visual memiliki kreteria pemahaman konsep tinggi. Pada peserta didik dengan gaya belajar auditorial memilki kreteria pemahaman konsep sedang. Pada peserta didik dengan gaya belajar kinestetik memiliki kreteria pemahaman konsep rendah.
Pengembangan Bahan Ajar E-Modul dengan Mengggunakan Aplikasi Kvisoft Flipbook Maker Materi Bangun Ruang Vinda Ambita; Irwani Zawawi; Sri Suryanti
DIDAKTIKA Vol 28 No 1 (2021): September 2021
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (525.576 KB) | DOI: 10.30587/didaktika.v28i1.3903

Abstract

Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengembangkan bahan ajar e-modul dengan menggunakan aplikasi kvisoft flipbook maker materi bangun ruang di kelas VIII SMP. Penelitian ini merupakan penelitian pengembangan yang mengacu pada model pengembangan 4D dengan langkah-langkah yaitu define, design, development, disseminate. Uji pengembangan dilakukan pada 39 peserta didik kelas VIII-E SMP Negeri 14 Surabaya. Metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode pencatatan dokumen, kuesioner, tes dan pengamatan. Instrumen penelitian yang digunakan adalah lembar wawancara, kuesioner gaya belajar peserta didik, kuesioner respon peserta didik, lembar validasi, soal tes, dan lembar pengamatan aktivitas peserta didik. Dan teknik analisis data menggunakan kualitatif dan kuantitatif. Hasil analisis data menunjukkan bahwa e-modul tidak perlu revisi berdasarkan saran dari para ahli. Validitas bahan ajar e-modul termasuk sangat valid. Menurut penilaian para ahli bahan ajar e-modul termasuk praktis. Keefektifan media dilihat dari rata-rata persentase pertemuan pada kriteria aktif, persentase respon peserta didik termasuk kriteria baik, dan ketuntasan klasikal peserta didik terpenuhi. Sehingga e-modul yang dikembangkan memenuhi kriteria efektif.
Pengaruh Model Pembelajaran Inkuiri Terbimbing Terhadap Pemahaman Konsep Peserta Didik Nimatul Hikmah; Irwani Zawawi; Sri Suryanti
Postulat : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 4 No 1 (2023): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/postulat.v4i1.5999

Abstract

Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif yang bertujuan untuk mengetahui pengaruh model pembelajaran inkuiri terbimbing terhadap pemahaman konsep peserta didik. Metode penelitiaan yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode penelitian eksperimen dengan desain Quasi Eksperimental. Bentuk quasi yang digunakan adalah pretest-posttest control group desing. Subjek dalam penelitian ini adalah peserta didik kelas VII-A dan VII-B di MTs. An-Nuriyah. Kelas VII-A menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing (eksperimen) sedangkan kelas VII-B menggunakan model pembelajaran konvensional (kontrol). Hasil penelitian menunjukkan pemahaman konsep peserta didik pada kelas eksperimen (inkuiri terbimbing) lebih tinggi dari pada kelas kontrol (pembelajaran konvensional). Hal ini dapat dilihat dari rata-rata hasil tes pemahaman konsep peserta didik pada kelas eksperimen adalah 83,67 sedangkan rata-rata hasil tes pada kelas kontrol adalah 60,67. Begitu juga dengan hasil analisis data menggunakan uji-t dua sample independen yang menunjukkan nilai sig maka dapat disimpulkan ditolak yang artinya ada perbedaan pemahaman konsep peserta didik menggunakan model pembelajaran inkuiri terbimbing dengan model pembelajaran konvensional. Sehingga dapat disimpulkan bahwa model pembelajaran inkuiri terbimbing dapat berpengaruh terhadap pemahaman konsep peserta didik.
Analisis Kemampuan Berpikir Analitis Peserta Didik dalam Menyelesaikan Soal Numerasi Siti Nur Hidayah; Nur Fauziyah; Sri Suryanti
Postulat : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 4 No 1 (2023): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/postulat.v4i1.6099

Abstract

Analytical thinking is the ability to analyze or solve problems by combining information to solve problems. This study aims to determine students' analytical thinking skills in solving numeracy problems. The subjects of this study were all students of class VIII-A at MTs Bustanul Arifin Domas Menganti, this study used a descriptive quantitative method. The instrument used is a description test with 3 questions. Based on the results of the research, it is known that students' analytical thinking skills in solving numeracy questions are in the medium category. 73.53%, and there are 7 students in the low category with a percentage of 20.59%.
Analisis Kemampuan Literasi Numerasi Peserta Didik dalam Menyelesaikan Soal Statistika Ferina Vetty Jazilah; Nur Fauziyah; Sri Suryanti
Postulat : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 4 No 1 (2023): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/postulat.v4i1.5998

Abstract

Kemampuan literasi numerasi merupakan salah satu keterampilan yang harus dimiliki peserta didik dalam menghadapi tuntutan pendidikan abad 21. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis kemampuan literasi numerasi peserta didik dalam menyelesaikan soal statistika. Metode yang digunakan pada penelitian ini adalah kuantitatif deskriptif. Adapun subjek pada penelitian ini adalah peserta didik kelas VIII-C di SMP Negeri 11 Gresik pada tahun ajaran 2022/2023 dengan 3 subjek peserta didik yang dikategorikan menjadi kelompok tinggi, sedang dan rendah. teknik pengumpulan data yang digunakan adalah metode tes, wawancara dan rekaman. Hasil tes akan dianalisis berdasarkan indikator kemampuan literasi numerasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa peserta didik pada kelompok tinggi berada pada level 1,2,3,4,5,6, kelompok sedang berada pada level 1,2,3,4, sedangkan kelompok rendah hanya mampu pada level 4 dan 6. Disimpulkan bahwa kemampuan literasi numerasi peserta didik pada kelompok sedang dan rendah masih rendah sekali. Hal ini ditunjukkan oleh persentase kemampuan literasi numerasi berdasarkan pengkategorian kelompok tinggi sebanyak 28,1%, kelompok sedang sebanyak 34,4%, dan kelompok rendah sebanyak 37,5%.
PENGARUH PENGGUNAAN MODEL PEMBELAJARAN EXAMPLE NON EXAMPLES BERBASIS KONTEKSTUAL TERHADAP PEMAHAMAN MATEMATIKA PESERTA DIDIK SITI NUR KHOLIS; Sarwo Edy; Sri Suryanti
Postulat : Jurnal Inovasi Pendidikan Matematika Vol 4 No 1 (2023): Juli
Publisher : Universitas Muhammadiyah Gresik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30587/postulat.v4i1.5917

Abstract

The purpose of this study was to determine the effect of using a learning model using the contextualbased Example non Examples method on students understanding of matemathics. The type of research used is Quantitative Research with a correlational research desighn, namely a study to determine the influence and level of influence between two or more variables. The sample in this study were 32 students, with data cllection techniques using observation instruments and questionnaires. The results of this study indicate that there is an affect of using the example non examples learning model on students understanding of matemathic, this is evindenced by the average value of control class is 65 and experience class is 85. The conclusion of this study can show that the ability to understand matemathics of students who are taught by applying the example non examples learning model is better than just using the conventional / lecture method. Keyword: learning models, example non Examples, student understanding