This Author published in this journals
All Journal Ordik
Suryanto Agung Prabowo
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERBANDINGAN MODEL PEMBELAJARAN KOOPERATIF DENGAN MODEL PEMBELAJARAN LANGSUNG PADA HASIL BELAJAR PASSING ATAS PADA PERMAINAN BOLAVOLI (Studi Pada Siswa Kelas XI SMA GIKI 1 Surabaya) Suryanto Agung Prabowo, ; Hari Wisnu,
Ordik Vol 10, No 1 (2012)
Publisher : Ordik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Proses belajar mengajar merupakan suatu kegiatan yang dilakukan antara guru dengan siswa, yang bertujuan guru dapat menyampaikan materi pembelajaran dan siswa dapat memahami materi pembelajaran yang diberikan. Peranan model pembelajaran sangat dibutuhkan oleh semua guru terutama guru pemula. Mereka biasanya masih kurang percaya diri dan kesulitan dalam menyampaikan materi pembelajaran. Terlebih lagi karakteristik siswa didik yang bermacam-macam, ada yang  menyukai aktifitas gerak, ada yang tidak. Pada penelitian ini penulis melakukan penelitian tentang perbandingan model pembelajaran kooperatif tipe STAD dengan model pembelajaran langsung tipe demonstrasi  pada hasil belajar passing atas pada permainan  bolavoli. Penelitian ini menggunakan metode experimen semu dan desain penelitian randomized control group pre-test-post-test design. Populasi yang dijadikan subyek penelitian adalah kelas XI siswa SMA GIKI 1 Surabaya yang berjumlah empat kelas. Kemudian  untuk menentukan samplenya diambil acak dua kelas yaitu kelas XI IPS dan kelas XI IPA. Kelas IPS menjadi sampel  model pembelajaran kooperatif dan kelas IPA menjadi sampel model pembelajaran langsung.  Setelah dilakukan penelitian dan  dianalisa uji peningkatan hasil belajar, terjadi peningkatan yang signifikan pada model pembelajaran kooperatif, yaitu sebesar 40,7%, sedangkan pada model pembelajaran langsung terjadi peningkatan yang tidak terlalu signifikan, yaitu sebesar 26,71%. Dari uraian tersebut bisa disimpulakan model pembelajaran kooperatif tipe STAD lebih bagus dari pada model pembelajaran langsung tipe demonstrasi, khususnya pada siswa kelas XI SMA GIKI 1 Surabaya.