Fahtiar Adam
STIKES Muhammadiyah Sidrap

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

KEJADIAN DISFUNGSI SEKSUAL PADA PRIA PENYANDANG DIABETES MELITUS Sri Sakinah; Fahtiar Adam
JIKP Jurnal Ilmiah Kesehatan PENCERAH Vol 7 No 2 (2018)
Publisher : LPPM STIKES Muhammadiyah Sidrap

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (193.779 KB)

Abstract

DM adalah suatu keadaan dimana terdapat kadar gula berlebihan dalam darah yang dapat mengakibatkan komplikasi berupa penyakit-penyakit kronis seperti penyakit kardiovaskuler dan disfungsi seksual, salah satunya disfungsi ereksi. Disfungsi seksual adalah masalah sindrom seksual baru yang terjadi di sebagian besar penduduk. Penelitian ini dilakukan untuk mengetahui kejadian disfungsi seksual pada pria penyandang Diabetes Melitus di wilayah kerja Puskesmas Pangkajene Kabupaten Sidenreng Rappang. Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan Studi kasus dan dilaksanakan pada 10 Juli 2018 hingga 30 Juli 2018 di wilayah kerja Puskesmas Pangkajene Kabupaten Sidenreng Rappang tahun 2018. Partisipan penelitian adalah orang yang menderita diabetes melitus dan yang tidak menderita diabetes melitus di wilayah kerja Puskesmas Pangkajene sejak januari hingga april 2018. Setelah melakukan analisa data penelitian, maka diperoleh hasil penelitian sebagai berikut: partisipan mengatakan ada dampak yang dirasakan setelah menderita penyakit diabetes melitus yaitu gairah seks mulai menurun, lama melakukan hubungan seksual tidak sampai 10 menit sudah tidak sama seperti sebelum terkena diabetes melitus. Disarankan hasil penelitian ini dapat digunakan sebagai tambahan pustaka dibidang keperawatan medikal bedah dan dapat dijadikan referensi atau acuan untuk penelitian yang akan dilakukan selanjutnya