Claim Missing Document
Check
Articles

Found 6 Documents
Search

The Evaluation of Students’ Prosocial Behavior On Primary Education Level Esti Setiawati; Ika Ernawati
Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam Vol 11, No 2 (2019): Al-Bidayah : jurnal pendidikan dasar Islam
Publisher : Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Kalijaga Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.14421/al-bidayah.v11i2.205

Abstract

This study aims to evaluate the prosocial behavior of elementary school level students, especially State Junior High School students in Bantul Regency. This research is  evaluation research with a quantitative descriptive approach with the CIPP (Context, Input, Process, and Product) model. The research subjects were 131 students of Bantul Regency Public Middle School. Data collection through the questionnaire, interviews, observation, and documentation methods. The results of this study indicate that in general the prosocial behavior of students in Bantul Regency State Junior High Schools was included in the quite good category. The results of this study also showed that the strengthening of the prosocial behavior of state junior high school students in the Bantul Regency was good enough as outlined in the school development program planning document and school activity plan
Is there a correlation between creativity and learning achievement? A meta-analysis study Abdul Manaf; Sintha Sih Dewanti; Socheath Mam; Endang Susetyawati; Ika Ernawati
REID (Research and Evaluation in Education) Vol 8, No 1 (2022)
Publisher : Sekolah Pascasarjana Universitas Negeri Yogyakarta & HEPI

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.21831/reid.v8i1.51493

Abstract

This study aims to describe the actual correlation between creativity and learning achievement. The research method used is a meta-analysis involving 41 research titles with 9,675 respondents. This research study involved respondents consisting of elementary education students, secondary education students, and higher education students. The data analysis technique used is a bare-bones meta-analysis. Based on the data analysis, it can be concluded that there is a positive and significant correlation between creativity and learning achievement, both overall and by considering the education level of the respondents. The results of this study recommend that teachers and lecturers develop student creativity in each learning process so that learning outcomes can be optimized.
PENGEMBANGAN KEMAMPUAN SOSIAL ANAK USIA DINI MELALUI PERMAINAN Ika Ernawati; Maria Magdalena Endang Susetyowati
ABDIMAS DEWANTARA Vol 5 No 1 (2022)
Publisher : Universitas Sarjanawiyata Tamansiswa

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.30738/ad.v5i1.2870

Abstract

Kegiatan pengabdian kepada masyarakat merupakan kegiatan yang bertujuan untuk mewujudkan Tri Dharma Perguruan Tinggi kepada masyarakat dan kegiatan untuk meningkatkan pengetahuan masyarakat pada umumnya termasuk para guru dan orang tua siswa TK IKIP PGRI Rejosari Piyungan Bantul. Dalam rangka mewujudkan tri dharma perguruan tinggi khususnya dharma ketiga yakni pengabdian kepada masyarakat, perlu adanya kegiatan secara nyata maupun terencana., sehingga kegiatan tersebut dapat terlaksana dan memberikan manfaat bagi tenaga pengajar itu sendiri, masyarakat dan negara. Oleh karena itu kami sebagai tenaga pengajar di perguruan tinggi mengadakan ceramah kepada masyarakat. Taman Kanak-Kanak IKIP PGRI Rejosari Piyungan Bantul merupakan sekolah rintisan mahasiswa IKIP PGRI Yogyakarta yang kuliah kerja nyata di daerah Rejosari. TK tersebut sampai sekarang masih eksis dan berprestasi, pernah meraih kejjuaraan-kejuaraan tingkat Kecamatan, Kabupaten maupun Propinsi.  Agar TK tersebut dapat mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi, maka menjalin kerjasama yang baik dengan lembaga-lembaga pemerintahan, perguruan tinggi, instansi terkait, sponsor-sponsor, maupun lembaga lainnya. Para guru perlu meningkatkan metode dan model pembelajaran yang diterapkan, dengan mengikuti penataran, diklat, seminar, IGTK, ataupun mendatangkan nara sumber dan dapat memberikan pengetahuan dan wawasan kepada mereka. Maka pada kesempatan ini kami tenaga pengajar dari Universitas PGRI Yogyakarta mengadakan pengabdian kepada masyarakat di TK tersebut, dengan tema : “Pengembangan Kemampuan Sosial Anak Usia Dini Melalui Permainan”, dengan sasaran parra guru dan para orang tua siswa. Pengabdian kepada masyarakat di TK IKIP PGRI Rejosari Piyungan Bantul ini dilaksanakan dalam waktyu dua hari, yakni hari Selasa tanggal 27 Maret 2018 dan hari Rabu tanggal 28 Maret 2018. Pada pertemmuan pertama hari Selasa 27 Marett 2018, kegiatan dilaksanakan dalam bentuk ceramah, tanya jawab, selajutnya pada pertemuan kedua Rabu 28 Maret 2018 peserta menampilkan simulasi dan praktik. . Pada saat pelaksanaan ceramah, secara keseluruhan dapat dikatakan bahwa peserta menunjukkan sikap penuh perhatian dan suasana nampak hidup, terbukti dengan adanya beberapa pertanyaan dan tanggapan dari para peserta. Selain itu peserta berusaha memahami materi yang diceramahkan dengan simulasi dan praktik pada pertemuan kedua. Pelaksanaan kegiatan pengabdian kepada masyarakat tentang “Pengembangan Kemampuan Sosial Anak Usia Dini Melalui Permainan ini berlangsung sesuai rencana. Keberhasilan kegiatan tersebut mendapat tanggapan yang positif dari pihak, sekolah, para orang tua siswa maupun tokoh mayarakat serta pemerintah setempat yang ikut mendampingi saat kegiatan berlangsung, yang pada dasarnya mereka semua mengharap kegiatan semacam ini sering dilaksanakan di TK IKIP PGRI Rejosari Piyungan Bantul, karena dengan kegiatan pengabdian masyarakat dari perguruan tinggi akan menambah wawasan dan pengetahuan para guru dan para orang tua siswa.
PERAN GURU BIMBINGAN DAN KONSELING TERHADAP PERENCANAAN KARIR PADA SISWA KELAS XII SMA NEGERI 3 BANTUL Diajeng Monik Wulandari; Ika Ernawati
G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling Vol. 7 No. 01: Desember 2022, G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling
Publisher : Universitas PGRI Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31316/gcouns.v7i01.4367

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui peran guru bimbingan dan konseling terhadap perencanaan karir pada siswa dan mengetahui faktor-faktor pendukung terhadap perencanaan karir pada siswa kelas XII SMA Negeri 3 Bantul. Penelitian ini menggunakan pendekatan deskriptif kualitatif. Sumber data dalam penelitian ini terdiri dari guru bimbingan dan konseling dan perwakilan siswa di SMA Negeri 3 Bantul. Teknik dalam pengumpulan data yang digunakan adalah metode wawancara, metode observasi dan dokumentasi.Teknik analisis data dalam penelitian ini yaitu reduksi data, penyajian data dan penarikan kesimpulan, sedangkan pengecekan keabsahan data dengan menggunakan triangulasi sumber dan triangulasi teknik. Berdasarkan hasil penelitian, dapat disimpulkan bahwa guru bimbingan dan konseling berperan terhadap perencanaan karir pada siswa kelas XII SMA Negeri 3 Bantul, melalui kegiatan bimbingan klasikal, konseling individu dan kelompok serta layanan informasi. Guru bimbingan dan konseling juga secara berkala mengamati siswa dan mendata kelanjutan studi siswa alumni sebagai rekam jejak siswa yang berguna untuk perencanaan karir, koordinasi juga dilakukan dengan pihak sekolah, Universitas, alumi siswa dan orang tua atau wali siswa. Faktor pendukung untuk perencanaan karir pada siswa, yaitu kesadaran dan semangat juang siswa, arahan dan bimbingan guru bimbingan dan konseling, sarana dan prasarana sekolah yang memadai, program sekolah seperti studi kampus, education fair dan Achievement Motivation Training (AMT) serta peran orang tua dan keluarga yang peduli dalam perencanaan karir.
20. Pengaruh Bimbingan Kelompok Terhadap Pengendalian Diri Siswa Kelas VIII SMP Ika Ernawati; Arbiansyah Pramudya Ahzani
G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling Vol. 7 No. 02: April 2023, G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling
Publisher : Universitas PGRI Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31316/gcouns.v7i02.4690

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan dan menjelaskan pengaruh bimbingan kelompok terhadap pengendalian diri siswa kelas VIII SMP. Penelitian dilaksanakan di SMP N I Sedayu pada tahun pelajaran 2022/2023. Populasi penelitiannya adalah seluruh siswa kelas VIII sebanyak 217 siswa, diambil sampel sebanyak 64 Siswa dengan teknik quota random sampling. Metode pengumpulan data dengan metode angket, wawancara, observasi dan dokumentasi, kemudian setelah data terkumpul dianalisis menggunakan teknik regresi linier sederhana. Hasil penelitian diperoleh bahwa sebagian besar siswa kelas VIII SMP N 1 Sedayu mempersepsikan bimbingan kelompok dalam kategori baik (56,3%) dan sebagian besar siswa kelas VIII SMP N 1 Sedayu mempunyai tingkat pengendalian diri yang tinggi (54,7%). Bimbingan kelompok mempunyai pengaruh positif dan signifikan terhadap pengendalian diri siswa SMP N 1 Sedayu, sebesar 17,0% dengan nilai F = 12.695 dan signifikan 0,001 < 0,05. Kesimpulan dalam penelitian ini yaitu terdapat pengaruh yang signifikan bimbingan kelompok terhadap pengendalian siswa di sekolah. Kata kunci : bimbingan kelompok, pengendalian diri siswa, siswa SMP
Pengembangan Instrumen Evaluasi Perilaku Prososial Siswa di Sekolah Menengah Pertama Esti Setiawati; Ika Ernawati
G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling Vol. 7 No. 03: Agustus 2023, G-Couns: Jurnal Bimbingan dan Konseling
Publisher : Universitas PGRI Yogyakarta

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31316/gcouns.v7i03.4820

Abstract

Penelitian ini bertujuan mengembangkan instrumen evaluasi perilaku prososial siswa SMP. Penelitian ini menggunakan model R&D Borg&Gall yaitu pengumpulan informasi, uji coba pertama, uji coba kedua, uji coba ketiga, dan diseminasi. Subjek penelitian, siswa SMP Negeri se-Kabupaten Bantul yang diambil secara purposive sejumlah 131 siswa. Pengumpulan data melalui metode angket, interviu, observasi, dan dokumentasi. Analisis data menggunakan analisis deskriptif kuantitatif dan kualitatif. Hasil penelitian: 1) uji coba pertama nilai KMO-MSA 1 = 0,727, 2 = 0,666,  koefisien 1 dan 2 ≥0,3, dan koefisien reliabilitas 1 = 0,867, 2 = 0,774; 2) uji coba kedua, nilai KMO-MSA 1= 0,819, 2 = 0,700,  koefisien 1 dan 2 ≥0,3, dan koefisien reliabilitas 1 =0,822, 2 = 0,793; dan 3) uji coba ketiga, nilai KMO-MSA 1 = 0,793, 2 = 0,722, koefisien 1 dan 2 ≥0,3, dan koefisien reliabilitas 1 = 0,826, 2 = 0,703. Kesimpulan penelitian bahwa instrumen evaluasi perilaku prososial valid dan reliabel. Kata kunci: pengembangan, instrumen, prososial