Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search
Journal : Mimbar Ilmu

Evaluasi Program Pembelajaran Produktif Bidang Ketenagalistrikan Sekolah Menengah Kejuruan Yulia Efronia; Ahyanuardi Ahyanuardi
Mimbar Ilmu Vol. 27 No. 1 (2022): April
Publisher : Universitas Pendidikan Ganesha

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23887/mi.v27i1.42248

Abstract

Sebagian besar lulusan sekolah menengah kejuruan belum bisa memenuhi kebutuhan dan tuntutan dunia usaha dan dunia industri. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis secara langsung evaluasi pelaksanaan program pembelajaran produktif bidang ketenagalistrikan di SMK. Penelitian ini menggunakan metode penelitian evaluasi (evaluastion research). Penelitian ini terfokus pada aspek pelaksanaan program pembelajaran produktif Instalasi motor listrik yang meliputi pendahuluan, kegiatan inti ,dan penutup. Teknik pengumpulan data yang digunakan yaitu angket. Teknik analisis data yang dilakukan menggunakan kuantitatif deskriptif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan program pembelajaran produktif tergolong pada kriteria baik. Artinya, pelaksanaan program pmbelajaran yang dilaksanakan oleh guru belum terlaksana sesuai dengan standar proses yang ditetapkan. Hal ini terjadi karena rendahnya kompetensi. Perlu adanya tinjauan kembali dan perbaikan terhadap aspek-aspek yang belum terpenuhi di dalam pelaksanaan pembelajaran produktif yang dilaksanakan oleh guru dan juga dibutuhkannya peningkatan kompetensi pedagogik guru agar kegiatan pembelajaran dapat terlaksana dengan baik dan mampu mencetak lulusan SMK yang berkompetensi. Implikasi penelitian ini diharapkan dapat meningkatkan kompetensi guru, sehingga dapat meningkatkan mutu pendidikan.