Khairul Andrivo
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PENGARUH PEMBELAJARAN DARING MENGGUNAKAN GOOGLE CLASSROOM TERHADAP HASIL BELAJAR PADA MATA PELAJARAN TEKNIK PEMESINAN BUBUT KELAS XI SMK SEMEN PADANG Khairul Andrivo; Eko Indrawan; Nelvi Erizon; Rodesri Mulyadi
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 4 No 2 (2022): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (314.534 KB) | DOI: 10.24036/vomek.v4i2.278

Abstract

Observasi peneliti saat melakukan praktek lapangan kependidikan (PLP) di SMK Semen Padang pada Semester Juli-Desember 2020 dimasa pandemic covid-19, melalui wawancara dengan guru dan siswa pada mata pelajaran Teknik Pemesinan Bubut kelas XI, menyatakan bahwa banyak peserta didik yang memiliki motivasi dan minat belajar yang kurang sehingga hasil belajar rendah terutama pada saat pembelajaran Teknik Pemesinan Bubut. Tujuan dari penelitian ini untuk mengetahui seberapa besar pengaruh pembelajaran daring menggunakan google classroom terhadap hasil belajar pada mata pelajaran Teknik Pemesinan Bubut kelas XI SMK Semen Padang. Pembelajaran Daring yaitu penerapan pembelajaran jarak jauh untuk meningkatkan akses terhadap pembelajaran yang bermutu. Penelitian dilaksanakan di SMK Semen Padang. Jenis penelitian ini merupakan pengujian kuantitatif dengan menggunakan prosedur Quasi Experimental Design. Prosedur pengujian purposive digunakan untuk memeriksa dalam ulasan ini, kelas eksperimen diterapkan pada Kelas XI TM 2 berjumlah 26 orang, diberikan pembelajaran yang berbeda dari biasanya yaitu pembelajaran memakai google classroom, pada kelas XI TM 3 sebagai kelas kontrol, diberikan pembelajaran memakai media power point. Dilihat dari nilai normal posttest kelas uji coba adalah 85,54 dan kelas kontrol adalah 77,12. Uji hipotesis dengan memakai uji-t pada taraf kepentingan 0,05 didapat Sig (2-tailet) sebesar 0,000 < Sig 0,05 yang berarti Ho ditolak dan H1 diterima. Sehingga dapat dikemukakan ada pengaruh pembelajaran google classroom terhadap hasil belajar siswa Teknik Pemesinan Bubut siswa kelas XI SMK Semen Padang.