Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search

PENGEMBANGAN ALAT UKUR KADAR GULA DARAH SECARA NON-INVASIVE MENGGUNAKAN SENSOR TCRT5000 UNTUK MENGURANGI LIMBAH MEDIS Tria Nurmar’atin; Ayu Wulandari; Heni Sumarti
JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA Vol 9, No 1 (2022): JURNAL INOVASI DAN PEMBELAJARAN FISIKA
Publisher : Universitas Sriwijaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.36706/jipf.v9i1.15444

Abstract

Diabetes Mellitus merupakan penyakit berat yang banyak diderita oleh orang sedunia. Sangat penting bagi penderita diabetes untuk selalu memantau kadar gula darah agar tetap berada pada kisaran normal. Pemeriksaan kadar gula darah secara invasive dapat menimbulkan ketidaknyamaan dan menambah tumpukan limbah medis, sehingga perlu dikembangkan alat pemantaua kadar gula darah secara non-invasive (tanpa melukai tubuh) dengan biaya rendah dan mengurangi limbah medis. Sistem deteksi kadar gula darah non-invasive yang dikembangkan dalam penelitian ini memanfaatkan serapan sinar Near Infra-Red (NIR) menggunakan sensor TCRT5000. Kalibrasi alat dengan membandingkan hasil pengukuran alat ini dengan alat ukur standar pada 10 sampel acak menghasilkan koefisien determinasi 0.99 yang menunjukan hubungan linear yang sangat kuat. Pengujian alat pada 30 sampel menghasilkan nilai akurasi alat sebesar 97.71%. Alat ini dapat digunakan sebagai instrumen alternatif untuk mengukur kadar gula darah karena memiliki nilai akurasi diatas ambang alat medis yang bisa digunakan manusia yaitu ? 95%.
Pemantau Sinyal Vital untuk Identifikasi Kondisi Tubuh Pasien Covid-19 Menggunakan Sistem Telemedika Berbasis IoT Fina Mushoffa; Heni Sumarti; Edi Daenuri Anwar
Prosiding SNFA (Seminar Nasional Fisika dan Aplikasinya) 2021: Prosiding SNFA (Seminar Nasional Fisika dan Aplikasinya) 2021
Publisher : Universitas Sebelas Maret

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.20961/prosidingsnfa.v5i0.71825

Abstract

Abstract: Covid-19 is a disease that is still a source of concern today. Because of the ease with which Covid-19 is spreading, people must conduct examinations and monitoring of their body conditions. The goal of this study is to make it easier for the general public to monitor temperature, heart rate, and oxygen saturation, which are basic symptom parameters used to determine whether a person is Covid-19 or not. Measuring body temperature determines whether the body has a normal temperature or a fever, measuring heart rate determines whether the heart is beating regularly or not, and measuring oxygen saturation determines whether the body is tired or fit. The accuracy of the temperature measuring device is 99,06%, the accuracy of the heart rate measuring device is 99,6%, and the accuracy of the oxygen saturation measurement device is 99,39%, according to the findings of this study.Abstrak: Covid-19 merupakan suatu jenis penyakit yang masih menjadi kekhawatiran hingga saat ini. Mudahnya penyebaran Covid-19 membuat masyarakat perlu melakukan pemeriksaan hingga pemantauan terkait kondisi tubuh. Penelitian ini bertujuan untuk mempermudah masyarakat dalam memantau suhu, detak jantung, serta saturasi oksigen yang merupakan parameter gejala dasar untuk mengetahui apakah seseorang teridentifikasi Covid-19 atau tidak. Mengukur suhu tubuh membantu mengetahui suhu normal atau demam pada tubuh, mengukur detak jantung dapat mengetahui kondisi jantung berdetak teratur atau tidak, dan mengukur saturasi oksigen dapat membantu untuk mengetahui apakah kondisi tubuh lelah atau bugar. Hasil penelitian ini menunjukkan akurasi alat pengukur suhu sebesar 99,06%, akurasi alat pengukur detak jantung sebesar 99,6% dan akurasi pengukur saturasi oksigen sebesar 99,39%.