Nadiatul Wahdah
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

HUBUNGAN ANTARA ATTACHMENT DAN SELF ESTEEM DENGAN NEED FOR ACHIEVEMENT PADA SISWA MADRASAH ALIYAH NEGERI 8 CAKUNG JAKARTA TIMUR Indah Muslimah, Alfiana; Wahdah, Nadiatul
SOUL : Jurnal Pemikiran dan Penelitian Psikologi Vol 6 No 1 (2013): SOUL
Publisher : Program Studi Psikologi, Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik Universitas Islam 45 Bekasi

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (126.978 KB)

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menguji apakah ada hubungan antara attachment dan self esteem dengan need for achievement pada siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri 8 Cakung Jakarta timur. Subyek dalam penelitian ini adalah siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri 8 Cakung Jakarta timur, laki-laki maupun perempuan yang memiliki rentang usia 15-17 tahun. Subyek yang digunakan dalam penelitian ini berjumlah 84 orang. Penelitian ini menggunakan teknik randam sampling. Adapun skala yang digunakan pada variabel attachment disusun berdasarkan skala dari inventory of parent and peer attachment (IPPA). Skala self esteem yang digunakan diadaptasi dan dimodifikasi berdasarkan aspek-aspek yang dikemukakan oleh Coopersmith dan skala need for achievement digunakan berdasarkan karakteristik yang dikemukakan McClelland (dalam Supriyo). Sebelum angket disebar kepada sampel penelitian, terlebih dahulu dilakukan uji validitas dan reliabilitas item yaitu dengan bantuan program SPSS (statistical Product and Service Solution) versi 17.00 for windows.Metode analisis data yang digunakan dalam penelitian ini menggunakan fasilitas SPSS (statistical Product and Service Solution) versi 17.00 for windows. Hasil analisis data dengan teknik korelasi Product Moment dari Karl Pearson menunjukkan bahwa antara attachment dengan need achievement menunjukkan nilai r = 0.376 > 00.5 artinya, ada hubungan positif yang sangat signifikan antara attachment dengan need achievement. semakin tinggi attachment yang dimiliki timur maka semakin tinggi need achievement sebaliknya semakin rendah attachment yang dimiliki maka semakin rendah pula need achievement yang dimiliki. Sedangkan hubungan self esteem dengan need achievement menunjukkan nilai r = 0.649 > 0.05, artinya ada hubungan positif yang sangat signifikan antara self esteem dengan need achievement, semakin tinggi self esteem, maka semakin tinggi need achievement yang dimiliki dan sebaliknya semakin rendah self esteem maka semakin rendah pula need achievement yang dimiliki siswa-siswi Madrasah Aliyah Negeri 8 Cakung Jakarta timur. Analisis koefisien determinasi (R2) pada korelasi antara attachment dan self esteem dengan need achievement menunjukkan angka sebesar 0.429, berarti attachment dan self esteem memiliki sumbangan sebesar 42.9% terhadap need achievement dan pengaruh variabel lain sebesar 57.1%, sehingga terdapat hubungan yang signifikan antara attachment dan self esteem dengan need achievement.