Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Analisis Rembesan Terhadap Bahaya Piping Pada Bendungan Way Sekampung Rio Aditomo Mahardika Putra; Andius D. Putra; Endro P. Wahono
Jurnal Serambi Engineering Vol 7, No 3 (2022): Juli 2022
Publisher : Fakultas Teknik

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.32672/jse.v7i3.4452

Abstract

Piping akibat erosi internal dapat menyebabkan kegagalan struktur pada bendungan urugan. Pembentukan piping yang dimulai pada bagian hilir kaki bendungan dipengaruhi oleh gradien kritis material (Ic) dan gradien hidrolik keluaran (Ie). Nilai perbandingan kedua parameter tersebut apabila melampaui batas tertentu dapat memicu terbentuknya piping. Selain itu, untuk mengurangi risiko terbentuknya piping maka debit rembesan yang diizinkan adalah tidak lebih dari 1% rerata tahunan debit air sungai yang masuk ke bendungan. Berdasarkan kondisi tersebut, penelitian ini mengkaji nilai debit rembesan dan nilai faktor keamanan piping di bagian hilir kaki bendungan pada kondisi fondasi tanpa perbaikan dan dengan perbaikan. Perangkat lunak Geostudio Seep/W digunakan sebagai alat analisis dengan merujuk pada desain Bendungan Way Sekampung. Beberapa skenario yang disimulasikan merupakan kombinasi dari segmen tipikal penampang melintang dan metode perbaikan fondasi yang berbeda (curtain grouting dan upstream blanket). Hasil analisis menunjukkan bahwa seluruh skenario telah memenuhi persyaratan debit rembesan dan faktor keamanan piping.
Analisis Rembesan terhadap Bahaya Piping pada Bendungan Way Sekampung Rio Aditomo Mahardika Putra
Jurnal Aplikasi Teknik Sipil Vol 20, No 4 (2022)
Publisher : Departemen Teknik Infrastruktur Sipil Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (2109.512 KB) | DOI: 10.12962/j2579-891X.v20i4.11845

Abstract

Piping akibat erosi internal dapat menyebabkan kegagalan struktur pada bendungan urugan. Pembentukan piping yang dimulai pada bagian hilir kaki bendungan dipengaruhi oleh gradien kritis material (Ic) dan gradien hidrolik keluaran (Ie). Nilai perbandingan kedua parameter tersebut apabila melampaui batas tertentu dapat memicu terbentuknya piping. Selain itu, untuk mengurangi risiko terbentuknya piping maka debit rembesan yang diizinkan adalah tidak lebih dari 1% rerata tahunan debit air sungai yang masuk ke bendungan. Berdasarkan kondisi tersebut, penelitian ini mengkaji nilai debit rembesan dan nilai faktor keamanan piping di bagian hilir kaki bendungan pada kondisi fondasi tanpa perbaikan dan dengan perbaikan. Perangkat lunak Geostudio Seep/W digunakan sebagai alat analisis dengan merujuk pada desain Bendungan Way Sekampung. Beberapa skenario yang disimulasikan merupakan kombinasi dari segmen tipikal penampang melintang dan metode perbaikan fondasi yang berbeda (curtain grouting dan upstream blanket). Hasil analisis menunjukkan bahwa seluruh skenario telah memenuhi persyaratan debit rembesan dan faktor keamanan piping.
Implementasi Perpustakaan Digital Di SMK Negeri 1 Trimurjo, Kabupaten Lampung Tengah Rio Aditomo Mahardika Putra; Jupriyadi Jupriyadi; Dian Pratiwi; Galuh Pramita; Fajar Dewantoro
Journal of Engineering and Information Technology for Community Service Vol 1, No 3 (2023): Volume 1, Issue 3, January 2023
Publisher : Universitas Teknokrat Indonesia

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.33365/jeit-cs.v1i3.230

Abstract

Perpustakaan digital menjadi pendekatan baru dalam adaptasi kelas tanpa batas ruang di era pendidikan saat ini. Implementasi perpustakaan digital merupakan salah satu wujud peningkatan mutu pendidikan. Minimnya sumber daya manusia untuk mendukung kegiatan tersebut menjadi permasalahan di SMK Negeri 1 Trimurjo. Berdasarkan hal tersebut maka disusun kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam bentuk implementasi perpustakaan digital di sekolah tersebut. Pada kegiatan ini, tahapan yang sudah dilalui yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan, tahap pelatihan dan pendampingan, serta tahap monitoring dan evaluasi. Pelaksanaan implementasi perpustakaan digital di SMKN 1 Trimurjo terbagi menjadi dua jenis kegiatan yaitu: 1) Pembuatan perpustakaan digital; dan 2) Pelatihan penggunaan perpustakaan digital sekaligus praktik input data bagi staf perpustakaan. Hasil yang telah dicapai pada kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini yaitu: 1) Hadirnya perpustakaan digital yang dapat diakses oleh tenaga pengajar, staf dan siswa; 2) Peningkatan kecepatan akses pelayanan kepustakaan; 3) Memberikan keahlian baru bagi guru dan staf sekolah terkait pengembangan perpustakaan digital.