Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Prosiding Seminar Nasional Darmajaya

OPTIMASI KINERJA ECU (ELECTRONIC CONTROL UNIT) MELALUI PEMROGRAMAN REMAPPING PADA MESIN EFI Mintoro, Sigit
Prosiding Seminar Nasional Darmajaya Vol 1 (2017): SEMNAS IIB DARMAJAYA
Publisher : Prosiding Seminar Nasional Darmajaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Remapping derajat pengapian pada sistim mesin injeksi merupakan pengapian 3 dimensi digunakan sebagai penentu derajat pengapian yang berhubungan dengan kinerja mesin.Sistim dalam pengapian ini akan meningkatkan optimasi kinerja ECU terhadap performa mesin baikpada putaran mesin rendah maupun putaran tinggi.Dengan melakukan remapping pada system pengapian mesin efi akan meningkatkan daya mesin, torsi mesin, menghemat bahan bakar dan waktu akses sensor dan actuator akan menjadi lebih efisien terhadap ECU sebagai control utama pada kendaraan.Dengan melakukan optimasi kinerja ECU melalui pemrograman remapping pada mesin injeksi, dengan mengambil data-data melalui engine scanner tooll dariElectronic Control Unit (ECU) dan software VEMS Tune.Dalam software VEMS ini dapat merubah database pada ECU, yang memiliki program untuk mengontrol kinerja ECU terhadapmesin injeksi melalui input sensor-sensor dan output pada actuator.Dalam penelitian ini dilakukan beberapa kali pengujian sehingga kinerja ECU mendapatkan hasil yang maksimal pada posisi derajat pengapian yang tepat yaitu ignition timing maju 15% akan menghasilkan daya dan konsumsi bahan bakar yang ideal sesuai dengan kapasitas mesin injeksi sehingga kinerja ECU akan lebih baik.Remapping ECU pada derajat pengapian dilakukan untuk menghasilkan kinerja ECU terhadap mesin ijeksi mengalami peningkatan mulai dari 25 % hingga 60% dan dapat mengurangi efisiensi mesin.Kata kunci : Kinerja ECU,ignition timing, dan pemrograman remapping
Pemanfaatan Teknologi dan Informasi Mikrokontroler Arduino sebagai Media Pembelajaran Mahasiswa Mintoro, Sigit
Prosiding Seminar Nasional Darmajaya Vol 1 (2018): SEMNAS IIB DARMAJAYA
Publisher : Prosiding Seminar Nasional Darmajaya

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (293.599 KB)

Abstract

Perkembangan teknologi untuk meningkatkan efektifitas dan kreativitas dalam dunia pendidikan sangat bermanfaat. Model teknologi yang diterapkan saat ini berkembang sangat cepat, dengan dukungan sumber daya manusia sebagai pengembang teknologi saat ini. Alat peraga atau alat peraga adalah media pembelajaran yang dapat diamati melalui panca indera dan sebagai pembantu dalam proses belajar mengajar menjadi lebih efektif. Alat peraga dapat berupa antarmuka periferal dan merupakan antarmuka sistem periferal ada alat dalam bentuk perangkat keras dengan perangkat lunak sebagai media interaktif. Salah satu teknologi mikrokontroler yang berkembang sangat pesat dengan berbagai jenis dan fungsi seperti salah satunya adalah Arduino Uno yang dapat digunakan sebagai mikrokontroler untuk berbagai fungsi di bidang teknologi menjadi slah satu alternatif baru sebagai alat belajar.Kata kunci: Arduino, Antarmuka Mikrokontroler, Media Pendidikan