Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Penerapan Metode Waterfall Pada Aplikasi Multimedia Interaktif Pengenalan Huruf Hijaiyah Berbasis Android Pada Paud Nabata R Hadapiningradja Kusumodestoni; Buang Budi Wahono
INFOMATEK Vol 24 No 1 (2022): Volume 24 No. 1 Juni 2022
Publisher : Fakultas Teknik, Universitas Pasundan

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.23969/infomatek.v24i1.4402

Abstract

Teknologi smartphone tidak hanya dapat digunakan oleh orang dewasa saja, akan tetapi anak usia dini pun layak diperkenalkan pada teknologi smartphone. Pendidikan anak pada usia dini diperlukan karena pada tahap tersebut sistem pembelajaran akan mempengaruhi tingkah laku dan pola berfikir anak. PAUD Nabata dalam hal pembelajaran mengenalkan huruf hijaiyah masih menggunakan media seperti buku, papan tulis, poster. Dengan pembelajaran tersebut kurang begitu menarik dan anak mudah cepat bosan. Tujuan dari penelitian ini untuk menghasilkan aplikasi pengenalan huruf hijaiyah berbasis android menggunakan metode waterfall yang dapat dijadikan sebagai media pembelajaran yang baru pada PAUD Nabata, sehingga anak lebih semangat dalam belajar mengenal huruf hijaiyah dan tidak cepat bosan. Penelitian ini penulis membuat aplikasi pembelajaran yang berisikan pengetahuan dasar tentang huruf hijaiyah disertai dengan suara pengucapannya, dan keterangan bacaan sesuai harakatnya. Untuk hasil pengujian aplikasi telah melalui uji dari 1 ahli materi, 1 ahli media, dan 30 angket responden yang telah disebarkan dan menghasilkan, dari ahli media 100%, ahli materi 100%, dan angket responden 88.2%. Kesimpulan dari pengujian aplikasi Belajar Huruf Hijaiyah dapat dikatakan sangat layak.