Claim Missing Document
Check
Articles

Found 3 Documents
Search

Pelatihan Senam Kaki Cegah Ulkus Diabetikum Rumiris Simatupang; Dedi Mizwar Tarihoran; Piuskosmas Fau; Devi Kristina; Mita Kristina; Ferdianto Zebua; Elabomen Hia; Aulia Winda
TRIDARMA: Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) Vol. 4 No. 2 (2021): TRIDARMA: Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM)
Publisher : Institute of Computer Science (IOCS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35335/abdimas.v4i2.2417

Abstract

Diabetes mellitus (DM) merupakan penyakit gangguan metabolism karbohidrat yang kronis, bisa menimbulkan berbagai penyakit yang bersifat kronis.Berdasarkan angka prevalensi penderita Diabetes Melitus, di Indonesia mempunyai resiko sekitar 15% terjadinya ulkus kaki diabetic. Berdasarkan data yang diperoleh dari puskesmas parombunan satu bulan terakhir ini ada 25 orang pasien penderita Diabetes mellitus yang berkunjung ke puskesmas parombunan. didapatkan bahwa, sebagian besar penderita mengetahui bahwa DM dapat menimbulkan komplikasi pada kaki, tetapi belum pernah mendengar mengenai senam kaki untuk penderita DM. Kegiatan Pengabdian Masyarakat dengan judul ”Pelatihan Senam Kaki cegah ulkus diabetikum pada Penderita Diabetes Mellitus Dalam Upaya Pencegahan Komplikasi Diabetes Pada Kaki (Diabetes Foot)” telah dilaksanakan.di Puskesmas Parombunan Sibolga Selatan Dari kegiatan ini dapat disimpulkan bahwa seluruh peserta (100%) mengetahui tujuan dilakukannya senam kaki, mengetahui manfaat senam kaki, antusias perhatian serta aktif selama kegiatan pelatihan senam kaki..
Edukasi Perawatan Kaki Pada Penderita Diabetes Mellitus Dewi Astuti; Betzy Ayu Omega Rampean; Mita Kristina; Aulya Nasution; Elabomen Hia
TRIDARMA: Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM) Vol. 4 No. 2 (2021): TRIDARMA: Pengabdian Kepada Masyarakat (PkM)
Publisher : Institute of Computer Science (IOCS)

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.35335/abdimas.v4i2.2422

Abstract

Perawatan kaki adalah salah satu penatalaksanaan pada pasien diabetes mellitus yang terdiri dari deteksi kelainan kaki diabetes, perawatan kaki dan kuku serta senam kaki. Perawatan kaki dilakukan dengan tujuan untuk mengurangi resiko neuropati dan ulkus kaki diabetic. Pasien yang mengikuti sebanyak 10 orang. Metode dalam pengabdian masyarakat ini berupa edukasi menggunakan leaflet dan power point dan diikuti oleh 10 orang pasien diabetes mellitus. Kegiatan diawali dengan pre-test, penyampaian materi, dan diakhiri dengan post-test. Hasil dari kegiatan ini mengungkapkan adanya peningkatan pengetahuan pasien diabetes mellitus dengan kriteria baik sebanyak 70% dan cukup sebanyak 30%. Dengan demikian, perawatan kaki secara efektif mampu mencegah resiko neuropati dan ulkus kaki diabetic
PENYULUHAN TENTANG DIABETES MELITUS PADA LANSIA PENDERITA DM Rumiris Simatupang; Mita Kristina
JURNAL PENGABDIAN MANDIRI Vol. 2 No. 3: Maret 2023
Publisher : Bajang Institute

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Diabetes Mellitus merupakan kondisi kronis yang ditandai dengan peningkatan konsentrasi glukosa darah disertai munculnya gejala utama yang khas.Di Indonesia presentase penduduk yang menderita diabetes mellitus adalah 1,5% persen dari keseluruhan penduduk Indonesia yaitu kurang lebih 172,5 juta jiwa, Diabetes melitus (DM) merupakan keadaan yang seringkali dikaitkan dengan meningkatnya risiko kesakitan dan kematian. Lanjut usia (lansia) yang menderita DM seringkali juga mengalami penyakit lainnya, ketidakmampuan fisik, gangguan psikososial dan fungsi kognisi, serta meningkatnya pelayanan kedokteran. Pada akhirnya, komplikasi yang terjadi akan mempengaruhi kualitas hidup lansia. Pengabdian ini dilakukan dengan tujuan untuk memberikan edukasi tentang Diabetes Melitus, pencegahan komplikasi Diabetes melitus pada lansia dengan mengajarkan teknik senam kaki untuk mencegah ulkus diabetikum pada kaki dan pemeriksaan KGD dikelurahan pasir bidang kecamatan sarudik tahun 2022. Sasaran dalam kegiatan ini adalah lansia penderita DM di kelurahan pasir bidang kecamatan sarudik.