Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

Tutorial Pembuatan Media Thinglink dalam Pembelajaran di SD Nurul Izzah
Humantech : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Indonesia Vol. 1 No. 7 (2022): Humantech : Jurnal Ilmiah Multidisiplin Indonesia
Publisher : Program Studi Akuntansi IKOPIN

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Memasuki abad 21 mengharuskan guru dapat meningkatkan kompetensi pedagogi untuk mendesain pembelajaran yang inovatif dan kekinian sesuai dengan tuntutan abad 21. Abad 21 ditandai dengan era revolusi industry 4.0 yang bercirikan teknologi berkembang begitu pesat, informasi yang diakses tidak terbatas, dan segala pekerjaan yang dilakukan serba digital. Hal ini menjadikan tuntutan serta tantangan untuk dapat menghasilkan sumber daya manusia yang berkualitas melalui pembelajaran. Pembelajaran yang berkualitas dapat terwujud apabila guru inovatif dalam mendesain pembelajaran. Salah satunya adalah pemilihan media pembelajaran yang inovatif dan memanfaatkan teknologi sesuai dengan perkembangan abad 21, yaitu media thinglink. Tujuan dari kajian ini adalah mendeskripsikan langkah-langkah pembuatan media thinglink untuk pembelajaran pada siswa SD. Penelitian ini merupakan penelitian kualitatif deskriptif. Hasil dari kajian ini adalah media thinglink untuk pembelajaran di SD.