Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Abdimas UNWAHAS : Jurnal Pengabdian Masyarakat UNWAHAS

PEMANFAATAN DAUN SIRSAK UNTUK PENCEGAHAN DAN PENGOBATAN ALTERNATIF PENYAKIT KANKER Ririn Lispita Wulandari
ABDIMAS UNWAHAS Vol 1, No 1 (2016)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31942/abd.v1i1.1705

Abstract

Daun sirsak merupakan tanaman yang memiliki khasiat sebagai antikanker. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan warga masyarakat tentang pentingnya penggunaan daun sirsak (Annona muricata) sebagai obat herbal untuk pencegahan dan pengobatan alternatif penyakit kanker. Kegiatan ini dilaksanakan di Dusun Jambon RT 04/ RW 03, Kelurahan Ngadirgo, Kecamatan Mijen, Semarang. Bentuk kegiatannya yaitu memberikan penyuluhan (ceramah dan tanya jawab) dan pelatihan. Sasaran kegiatan adalah ibu-ibu PKK RT 04/ RW 03, Kelurahan Ngadirgo, Kecamatan Mijen. Langkah-langkah kegiatan meliputi, persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Para ibu-ibu PKK mendapatkan penjelasan mengenai khasiat daun sirsak, cara pengolahan, serta pemanfaatannya yang baik dan benar, dan melakukan pelatihan cara membuat teh daun sirsak. Evaluasi telah dilakukan sesudah kegiatan pengabdian..Kata Kunci: Daun sirsak, kanker, Kelurahan Ngadirgo
PEMANFAATAN TANAMAN OBAT KELUARGA (TOGA) UNTUK PENGOBATAN DIABETES MELITUS Ririn Lispita Wulandari
ABDIMAS UNWAHAS Vol 3, No 1 (2018)
Publisher : Universitas Wahid Hasyim Semarang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | DOI: 10.31942/abd.v3i1.2235

Abstract

TOGA merupakan tanaman obat keluarga yang memiliki manfaat bagi kesehatan manusia, tanpa kecuali termasuk pengobatan diabetes melitus. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan ketrampilan warga masyarakat tentang pentingnya TOGA sebagai obat herbal untuk pencegahan dan pengobatan alternatif penyakit diabetes melitus. Kegiatan ini dilaksanakan di.RW XVI Kelurahan TambakAji. Bentuk kegiatannya yaitu penyuluhan dengan metode ceramah dan diskusi. Sasaran kegiatan adalah ibu-ibu PKK RW XVI, Kelurahan Tambak Aji. Langkah-langkah kegiatan meliputi persiapan, pelaksanaan, dan evaluasi. Setelah kegiatan pengabdian ini dilaksanakan, para ibu PKK RW XVI Kelurahan TambakAji telah mengetahui khasiat jenis-jenis TOGA dan cara pemanfaatannya untuk kesehatan, khususnya pengobatan diabetes melitus.Kata Kunci: TOGA, Diabetes Melitus, RW XVI, Kelurahan Tambak AjiPENDAHULUAN