Claim Missing Document
Check
Articles

Found 2 Documents
Search
Journal : Jurnal Pembahsi (Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Indonesia)

Analisa Hasil Terjemahan Google Translate Dalam Lirik Lagu “To The Bone” Oleh Pamungkas Nurul Arba; Widyasari Widyasari; Yudi Efendi; Wuri Syaputri
Jurnal Pembahsi (Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Indonesia) Vol. 13 No. 1 (2023): Jurnal Pembahsi (Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Indonesia)
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Bahasa disetiap negara memiliki perbedaan, sehingga tidak semua masayarakat dapat mengikutinya. Sehingga diperlukan terjemahan untuk menghubungkan orang-orang dari bahasa yang berbeda. Perkembangan teknologi semakin pesat salah satunya adalah google translate. Namun google translate memiliki kelemahan yaitu sering terjadi kesalahan Bahasa saat menerjemahkan. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui kesalahan bahasa hasil terjemahan google translate dalam lirik lagu “To the Bone” oleh Pamungkas. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif. Instrumen yang digunakan adalah lirik lagu dari “To the Bone” oleh Pamungkas, yang diterjemahkan dari bahasa inggris ke bahasa indonesia. Kemudian dianalisis untuk mengetahui kesalahan bahasa yang ada dalam lirik tersebut. Hasil penelitian ditemukan bahwa kesalahan terjemahan yang ditemui saat menerjemahkan lirik lagu Pamungkas To the Bone oleh Google Translate terbagi menjadi empat kategori kesalahan terjemahan, yaitu kesalahan penghilangan sebanyak tujuh kesalahan, kesalahan penambahan sebanyak empat kesalahan, kesalahan pemilihan sebanyak tiga dan kesalahan urutan dengan dua kesalahan. Kesalahan mayoritas dari penggunaan google translate adalah Bahasa hasil terjemahan tidak sesuai dengan maksud yang disampikan dari lagu tersebut.
Analisa Puisi "Dreams" Oleh Langston Hughes Cory Marlen Moilili Pelata; Widyasari Widyasari; Yudi Efendi; Wuri Syaputri
Jurnal Pembahsi (Pembelajaran Bahasa Dan Sastra Indonesia) Vol. 13 No. 2 (2023): Pembahsi (Pembelajaran Bahasa dan Sastra Indonesia)
Publisher : Universitas PGRI Palembang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar

Abstract

Tujuan dari penulisan ini adalah untuk menganalisa dan menjelaskan makna dari puisi “Dreams” karya Langston Hughes yang diterjemahkan kedalam bahasa Indonesia. Metode yang digunakan ialah pendekatan kualitatif. Dalam puisi “Dreams” setelah diterjemahkan dan dianalisa, dipahami bahwa Hughes memakai kata-kata yang sederhana dan tidak rumit sehingga mudah untuk memahami makan yang terkandung dalam puisi tersebut. Dalam puisi “Dreams” terdapat dua metafora yaitu; yang petama keputusasaan hidup manusia tanpa adanya mimpi, selayaknya burung yang patah sayapnya dan yang kedua potensi yang hilang dari kehidupan tanpa adanya mimpi seumpama ladang yang tandus. Kata kunci : Metafora, Puisi, Terjemahan   Abstract--The purpose of this writing is to analyze and explain the meaning of the poem "Dreams" by Langston Hughes which was translated into Indonesian. The method used is a qualitative approach. In the poem "Dreams" after being translated and analyzed, it is understood that Hughes uses simple and uncomplicated words so that it is easy to understand the content contained in the poem. In the poem "Dreams" there are two metaphors, namely; The first is that humans live in despair without dreams, like birds whose wings are broken, and the second is that the lost potential of life without dreams is like a barren field. Keywords: Metaphor, Poetry, Translation