Fattahul Rizki
Unknown Affiliation

Published : 1 Documents Claim Missing Document
Claim Missing Document
Check
Articles

Found 1 Documents
Search

PERBEDAAN HASIL BELAJAR MAHASISWA BERDASARKAN ASAL SEKOLAH PADA MATA KULIAH GAMBAR TEKNIK JURUSAN TEKNIK MESIN FT-UNP. Fattahul Rizki; Refdinal Refdinal; Rodesri Mulyadi; Delima Yanti Sari
Jurnal Vokasi Edukasi (VomEk) Vol 2 No 1 (2020): Jurnal Vokasi Mekanika
Publisher : Jurusan Teknik Mesin Fakultas Teknik Unversitas Negeri Padang

Show Abstract | Download Original | Original Source | Check in Google Scholar | Full PDF (686.967 KB) | DOI: 10.24036/vomek.v2i1.70

Abstract

Tujuan Penelitian ini adalah untuk mengungkapkan perbedaan hasil belajar mahasiswa berdasarkan asal sekolah SMA dan SMK tahun masuk 2015, 2016, dan 2017 pada Mata Kuliah Gambar Teknik Program Studi Pendidikan Teknik Mesin FT-UNP. Metode penelitian menggunakan ex post facto adalah penelitian dengan melakukan penyidikan secara empiris yang sistematik, dimana peneliti tidak mempunyai kontrol langsung terhadap variabel-variabel bebas (independent variables), karena fenomena sukar dimanipulasi. Penelitian ini dilakukan pada bulan Februari di Jurusan teknik mesin, Fakultas Teknik, Universitas Negeri Padang dengan jumlah populasi 313 mahasiswa. Teknik sampling yang dipakai adalah total sampling sejumlah 313 mahasiswa. Berdasarkan hasil penelitian untuk menguji perbedaan hasil belajar mahasiswa berdasarkan asal sekolah pada mata kuliah gambar teknik jurusan teknik mesin FT-UNP dengan menggunakan uji normalitas maka dapat disimpulkan data tidak terdistribusi normal. Pengujian Mann-Whitney U-test pada penelitian ini digunakan sebagai alternatif pengujian dikarenakan data yang tidak normal pada pengujian uji normalitas. Hasil dari uji Mann-Whitney U-test menunjukkan perbedaan yang signifikan. Perbedaan yang signifikan tersebut terlihat dari hasil pengujian Mann_Whitney U test dengan nilai pada pengujian mean rank dan sum of rank. Nilai mean sum dan sum of rank pada SMK lebih besar daripada SMA. Maka dari itu penelitian dengan metode Mann_Whitney U test ini valid karena merupakan data yang terdistribusi normal dengan kesimpulan bahwa mahasiswa Jurusan Teknik Mesin dari SMK lebih unggul dalam matakuliah gambar teknik daripada mahasiswa dari SMA